Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Casillas: Aku Bukan Mesin

Kompas.com - 02/01/2013, 05:07 WIB

MADRID, KOMPAS.com — Menjadi pemain cadangan saat Real Madrid melawan Malaga membuat kiper Iker Casillas terpukul. Oleh sebab itu, dia bekerja keras untuk merebut tempatnya kembali. Ia menyadari dirinya bukan mesin sehingga harus berlatih untuk menjadi yang terbaik.

Selama ini, kiper 31 tahun tersebut selalu menjadi pilihan pertama pelatih Madrid. Namun, saat melawan Malaga, Pelatih Jose Mourinho justru memasang Antonio Adan sebagai starter dan Casillas menjadi cadangan.

"Aku sekarang sedang bekerja keras dalam latihan untuk merebut tempatku kembali. Ini target yang kukejar. Namun, sang pelatih juga yang akan menentukan apakah aku akan bermain di pertandingan berikutnya atau tidak. (Mourinho) mendapat dukungan dan kepercayaan penuh dari kami," ungkap Casillas.

"Aku juga baik-baik saja. Aku bukan mesin, maka harus berlatih setiap hari, dan ada waktu ketika aku tak merasa bagus. Namun, sekarang aku merasa baik," tambahnya.

Casillas melanjutkan, "Untuk setiap pertandingan, setiap pemain harus mempersiapkan dirinya dengan baik secara teknis. Anda harus berjuang agar menjadi pilihan pelatih."

Madrid saat ini berada di urutan ke-3 klasemen sementara Liga BBVA. Mereka tertinggal 16 poin dari pimpinan klasemen, Barcelona. Meski jaraknya jauh, Casillas mengajak rekan-rekannya untuk memanfaatkan tahun baru sebagai titik balik.

"Ketika sesuatu tak berjalan dengan baik, berarti moral kami sedang rendah. Para pemain harus memiliki hasrat lebih dan tak boleh bersedih. Target kami harus tetap ambisius. Pada hari ketika aku tak memiliki ambisi, maka itu adalah hari ketika aku tak ingin duduk di sini. Kami tertinggal 16 poin, dan kami tak menginginkan hal itu. Tapi, tahun 2013 sudah tiba. Seperti kataku pekan lalu, apa yang harus kami lakukan adalah mencoba memperpendek jarak. Aku tahu situasinya sangat sulit, tapi itu bukan tak mungkin," yakinnya. (RTR)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com