Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meski Kalah dari Messi, Mueller Masih Menang

Kompas.com - 10/12/2012, 04:17 WIB

SEVILLA, KOMPAS.com — Dua gol Lionel Messi ke gawang Real Betis di babak pertama pekan ke-16 Liga BBVA membuat bomber Barcelona itu melampaui raihan Gerd Mueller yang telah bertahan sejak 1972. Namun, legenda Jerman itu ternyata masih bisa tertawa. Kenapa?

Dalam setahun kalender ini, Messi telah menciptakan 86 gol di semua ajang, baik tingkatan klub maupun laga internasional. Satu gol lebih baik ketimbang Mueller.

Usut punya usut, Mueller merekam 85 golnya pada 1972 itu hanya dalam 60 partai. Messi? Striker Argentina itu menorehkannya dalam 65 laga, termasuk dalam pertandingan babak pertama melawan Real Betis, Minggu atau Senin (10/12/2012) dini hari WIB.

Namun, rekor torehan gol jelas jadi milik Messi. Berikut detail raihan jumlah gol Messi per bulan selama 2012 hingga paruh perdana laga melawan Betis:

Januari7 gol
Februari10 gol
Maret13 gol
April9 gol
Mei8 gol
Juni4 gol
Juli0
Agustus7 gol
September5 gol
Oktober10 gol
November9 gol
Desember

4 gol

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com