Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiga Poin Harga Mati

Kompas.com - 01/12/2012, 08:54 WIB

KUALA LUMPUR, KOMPAS.com — Harus menang. Kalimat itulah yang pantas menggambarkan matchday terakhir Grup B Piala AFF 2012 antara Malaysia dan Indonesia di Stadion Bukit Jalil, Sabtu (1/12/2012). Indonesia memang hanya membutuhkan hasil imbang untuk dapat lolos ke babak semifinal. Namun, bertemu Malaysia situasinya berbeda. Berbicara rivalitas sejati, tiga poin jelas adalah harga mati. 

Rivalitas Indonesia dan Malaysia memang menjadi perseteruan yang kental akan aroma rivalitas tinggi. Terjalin dari sejarah panjang kedua negara tersebut dengan dilatari aneksasi sosial kebudayaan dan otoritas kedaulatan membuat semangat gelora saling "bunuh" selalu menghinggapi sampai ranah sepak bola.

Lihat saja, bagaimana ratusan juta publik Indonesia geram dengan tingkah tak sportif para pendukung Malaysia yang menyorotkan sinar laser hijau ke wajah kiper timnas Indonesia, yang ketika itu dikawal Markus Horison, dalam final Piala AFF 2010.

Belum lagi ulah ribuan suporter Malaysia yang acap menyanyi dengan lirik bernada pelecehan kepada Indonesia, beberapa waktu lalu.

Ejekan itu pun bahkan membuat ratusan juta masyarakat Indonesia berkomentar pedas mengenai peristiwa itu. Dari mulai pejabat, artis, hingga masyarakat wong cilik, memberikan komentarnya sendiri mengenai ulah suporter Malaysia, yang menjadi marak karena disebarkanluaskan lewat situs YouTube tersebut. 

Namun, sejatinya hal itu ibarat bumbu penyedap rivalitas Indonesia dan Malaysia. Sebab, pertarungan sebenarnya akan dilakoni tokoh utama, yaitu 22 penggawa timnas "Garuda". Mereka akan bermandikan peluh keringat demi berjuang hingga titik darah penghabisan di stadion yang berkapasitas 100.000 ribu penonton di Kuala Lumpur demi mewujudkan doa dan harapan ratusan juta rakyat Indonesia.

"Kami akan bekerja keras untuk menghadapi dan menang melawan Malaysia, apalagi partai itu bukan hanya untuk memastikan lolos ke semifinal, melainkan juga menyangkut harkat dan martabat bangsa Indonesia," ujar salah satu gelandang timnas, Taufiq.

Peluang
Kini, Indonesia berada di puncak klasemen sementara dengan poin empat (selisih gol +1) atau unggul satu angka atas Singapura dengan poin tiga (+2). Malaysia berada di posisi ketiga dengan poin tiga (0), kalah selisih gol dengan "The Lions". Sementara Laos menduduki dasar klasemen dengan poin satu (-3).

Keempat negara itu masih berpeluang lolos ke babak semifinal. Jika Indonesia dan Malaysia berakhir imbang, sementara Singapura mampu mengalahkan Laos, yang akan melaju adalah Singapura karena Malaysia kalah selisih gol. Namun, "Harimau Malaya" dapat lolos jika bermain imbang dengan Indonesia dengan syarat Laos mampu mengalahkan Singapura dengan selisih gol kurang dari tiga.

Sementara itu, Laos masih dapat lolos ke semifinal jika menang atas Singapura dengan selisih lebih dari tiga gol dan pada saat bersamaan Malaysia bermain imbang dengan Indonesia. Akan tetapi, Laos dapat lolos dengan kemenangan selisih gol berapa pun jika Malaysia berhasil ditaklukkan skuad Merah Putih.

Pelatih timnas Indonesia, Nil Maizar, mengaku tak ingin terlalu memusingkan peluang lolos atau tidaknya anak asuhnya. Menurut mantan pelatih Semen Padang tersebut, yang terpenting saat ini Irfan Bachdim dan kawan-kawan harus tampil maksimal meraih hasil terbaik dalam pertandingan nanti.

"Setiap pemain dan pelatih pasti ingin menang. Tetapi, saya selalu bilang kepada pemain, soal hasil, itu urusan Allah. Yang terpenting, bagaimana mereka bekerja keras sampai wasit meniupkan peluit panjang," kata Nil.

Siap
Terkait kondisi pemain, Nil mengaku timnya dalam kondisi siap tempur melawan Malaysia. Hanya bek tengah Wahyu Wijiastanto yang harus absen karena akumulasi kartu kuning. Sementara Tonnie Cusell dan Johnny van Beukering kondisinya masih diragukan tampil karena masih dalam kondisi pemulihan dari cedera.

"Sekarang kami punya stok tiga pemain belakang untuk menggantikan Wahyu. Tetapi, siapa pun yang akan mengisi posnya, kita lihat besok (Sabtu ini) sebelum pertandingan. Sekarang, tim pelatih akan menentukan strategi,” ungkapnya.

Nil mengatakan, dalam pertandingan nanti, dia akan mewaspadai kecepatan gelandang-gelandang milik Malaysia yang tampil dalam dua pertandingan terakhir melawan Singapura dan Laos. Salah satu pemain yang patut diwaspadai oleh Indonesia adalah kapten tim, Mohammad Safiq Rahim.

Halaman:
Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

    Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

    Badminton
    Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

    Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

    Liga Champions
    Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

    Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

    Liga Champions
    Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

    Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

    Liga Indonesia
    Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

    Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

    Liga Champions
    Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

    Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

    Liga Champions
    5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

    5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

    Liga Champions
    Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

    Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

    Timnas Indonesia
    Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

    Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

    Liga Champions
    Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

    Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

    Liga Champions
    HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

    HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

    Liga Champions
    Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

    Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

    Badminton
    Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

    Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

    Liga Champions
    Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

    Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

    Internasional
    Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

    Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

    Liga Champions
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com