Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nil Siapkan Pengganti Wahyu Wijiastanto

Kompas.com - 29/11/2012, 19:46 WIB

KUALA LUMPUR, KOMPAS.com - Pelatih tim nasional Indonesia, Nil Maizar, mengaku telah menyiapkan pengganti bek Wahyu Wijiastanto yang harus absen di laga terakhir melawan Malaysia karena terkena akumulasi kartu kuning. Menurutnya, sejumlah bek yang tersisa pun siap jika nanti dimainkan sebagai bek tengah menggantikan posisi Wahyu.

Wahyu diganjar kartu kuning di paruh kedua pertandingan Indonesia kontra Singapura, Rabu (28/11/2012). Sebelumnya, pemain Semen Padang tersebut juga telah mengantongi kartu kuning di laga kontra Laos, Minggu (25/11/2012).

"Kami pernah memainkan beberapa bek, baik kanan atau kiri sebagai bek tengah. Nopendi dan Novan juga pernah. Selain itu, Handi Ramdhan dan Fahrudin juga bisa bermain di posisi itu," ujar Nil saat ditemui wartawan di Hotel Palace of Golden Horses, Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (29/11/2012).

Nil mengatakan, masalah siapa pengganti Wahyu itu akan lebih dulu didiskusikan dengan tim pelatih lainnya. Menurut pelatih berusia 42 tahun ini, tim pelatih akan melihat kondisi terakhir dari sejumlah pemain belakang yang siap diturunkan dalam laga tersebut.

"Di kiri kami punya Geddi dan juga Valentino. Di tengah, Valentino juga bisa karena waktu di Filipina dia main sebagai bek tengah. Kita lihat saja nanti bagaimana keputusan akhir tim pelatih sebelum pertandingan," ungkap Nil.

Indonesia saat ini berada di puncak klasemen Grup B Piala AFF dengan poin empat atau unggul satu angka dari Singapura di posisi kedua. Ifran Bachdim dan kawan-kawan setidaknya membutuhkan hasil imbang melawan Malaysia untuk mengamankan satu tempat di semifinal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

    Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

    Liga Italia
    Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

    Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

    Timnas Indonesia
    Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

    Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

    Timnas Indonesia
    Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

    Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

    Timnas Indonesia
    Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

    Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

    Liga Italia
    Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

    Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

    Timnas Indonesia
    Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

    Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

    Liga Spanyol
    STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

    STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

    Timnas Indonesia
    Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

    Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

    Sports
    Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

    Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

    Sports
    Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

    Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

    Liga Inggris
    Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

    Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

    Liga Indonesia
    Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

    Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

    Liga Indonesia
    3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

    3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

    Sports
    Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

    Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

    Timnas Indonesia
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com