Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hulk: Messi atau Ronaldo? Aku Pilih Messi

Kompas.com - 10/11/2012, 07:37 WIB

ST. PETERSBURG, KOMPAS.com - Penyerang Zenit St. Petersburg, Hulk, mengaku memimpikan bisa bermain setim dengan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Selain Messi dan Ronaldo, kiper Petr Cech juga menjadi pilihan Hulk sebagai rekan setim.

Dalam wawancara yang dilakukan FIFA, pemain bernama lengkap Givanildo Vieira de Souza itu juga memuji Messi sebagai pemain terbaik di dunia.

Berikut kutipan wawancara dengan Hulk:

Menurut kamu, siapa pemain terbaik musim ini?
Aku rasa pemain terbaik di dunia adalah Messi. Barcelona memiliki beberapa pemain hebat yang mudah mendapat hasil baik, serta membuat kualitas individunya bersinar. Cristiano Ronaldo juga layak dan mencetak banyak gol. Tetapi, jika ditanya siapa pemain terbaik di antara keduanya, aku akan memilih Messi.

Kamu memperhatikan Messi lebih banyak ketimbang kamu memperhatikan pemain lain?
Ya, Messi memiliki rekan-rekan yang hebat, tetapi dia juga membuat perbedaan. Aku melihat dia layak kembali menjadi pemain terbaik, bukan hanya karena dia mencetak banyak gol musim ini. Dia memang mencetak gol lebih banyak daripada pemain lain.

Siapa yang kamu pilih sebagai Pelatih Terbaik 2012?
Memilih seorang pelatih cukup sulit, karena kita tak tahu apa yang dilakukan para pelatih terhadap timnya sehari-hari. Aku pikir pelatih terbaik adalah yang mampu memenangi trofi, seperti Liga Champions yang sulit diraih. Jadi, aku memilih Roberto Di Matteo dari Chelsea. Aku tak tahu apakah dia pelatih hebat. Aku hanya melihat pencapaiannya, mengalahkan Barcelona dan kemudian meraih Liga Champions. Aku menonton Chelsea. Teknik dan taktik Chelsea sangat bagus.

Siapa saja pemain yang kamu pilih untuk FIFA/FIFPro World XI?
Ada banyak pemain bagus di dunia. Aku akan memilih Messi dan Ronaldo. Aku juga ingin Petr Cech menjadi penjaga gawang. Dan tentu diriku sendiri, sehingga ada tiga pemain depan: Messi, Ronaldo, dan aku. Selain itu, ada banyak pemain berkualitas.

Terakhir, siapa yang akan memenangi Gol Terbaik 2012?
Mungkin pilihanku bukan gol indah. Tetapi, aku akan memilih gol Ramires (Chelsea) ke gawang Barcelona. Gol itu cukup bagus, dan tentunya menentukan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Latihan Lagi Usai Cedera Hidung, Mbappe: Tanpa Risiko, Tak Ada Kemenangan

    Latihan Lagi Usai Cedera Hidung, Mbappe: Tanpa Risiko, Tak Ada Kemenangan

    Internasional
    Saat Man United-Nice Tak Boleh Transfer Pemain karena Kepemilikan Ratcliffe...

    Saat Man United-Nice Tak Boleh Transfer Pemain karena Kepemilikan Ratcliffe...

    Liga Inggris
    Euro 2024: Mbappe Luar Biasa, Pakai Topeng Bukan Alasan Tampil Buruk

    Euro 2024: Mbappe Luar Biasa, Pakai Topeng Bukan Alasan Tampil Buruk

    Internasional
    Prediksi Skor dan Susunan Pemain Spanyol Vs Italia di Euro 2024

    Prediksi Skor dan Susunan Pemain Spanyol Vs Italia di Euro 2024

    Internasional
    Kemenpora dan Kasatgas KPK Pimpin Pemantauan Venue PON 2024

    Kemenpora dan Kasatgas KPK Pimpin Pemantauan Venue PON 2024

    Sports
    Buntut Penyusup Maskot Palsu di Pembukaan Euro 2024, UEFA Hukum 3 Orang

    Buntut Penyusup Maskot Palsu di Pembukaan Euro 2024, UEFA Hukum 3 Orang

    Internasional
    Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Singapura di Piala AFF U16 2024

    Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Singapura di Piala AFF U16 2024

    Timnas Indonesia
    Euro 2024: Ketika Lautan Fans Banjiri Schlossplatz, Jantung Stuttgart...

    Euro 2024: Ketika Lautan Fans Banjiri Schlossplatz, Jantung Stuttgart...

    Internasional
    Euro 2024: Head to Head Timnas Spanyol Vs Italia, Duel Dua Tim Kuat

    Euro 2024: Head to Head Timnas Spanyol Vs Italia, Duel Dua Tim Kuat

    Internasional
    Spanyol Vs Italia: Tak Mau Imbang, La Roja Habis-habisan Ingin Menang

    Spanyol Vs Italia: Tak Mau Imbang, La Roja Habis-habisan Ingin Menang

    Internasional
    Spanyol Vs Italia: Usai Ukir Sejarah, Lamine Yamal Tak Lupa Kerjakan PR

    Spanyol Vs Italia: Usai Ukir Sejarah, Lamine Yamal Tak Lupa Kerjakan PR

    Internasional
    Saat Maskot Palsu Menyusup pada Pembukaan Euro 2024 di Muenchen...

    Saat Maskot Palsu Menyusup pada Pembukaan Euro 2024 di Muenchen...

    Internasional
    Tanggapan Mills soal Hak Paten atau Milik Logo Garuda Jersey Timnas Indonesia

    Tanggapan Mills soal Hak Paten atau Milik Logo Garuda Jersey Timnas Indonesia

    Timnas Indonesia
    Atlet Papua Athletics Center Raih Perak dan Perunggu di Thailand Open

    Atlet Papua Athletics Center Raih Perak dan Perunggu di Thailand Open

    Sports
    Rahasia Messi, dari Kekalahan Menyakitkan hingga Air Terjun Usai Pensiun

    Rahasia Messi, dari Kekalahan Menyakitkan hingga Air Terjun Usai Pensiun

    Internasional
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com