ZAGREB, KOMPAS.com — Paris Saint-Germain (PSG) berhasil naik setingkat di klasemen Grup A Liga Champions. Pada matchday ke-3, Rabu atau Kamis (25/10/2012) dini hari WIB, Zlatan Ibrahimovic dkk menundukkan tuan rumah Dinamo Zagreb 2-0.
PSG yang sebelumnya berada di urutan ketiga, kini naik ke urutan ke-2 dengan nilai 6. Mereka hanya selisih 3 poin dari pemimpin klasemen sementara, FC Porto.
Unggul kualitas materi pemain, PSG dengan mudah mendominasi permainan. Bahkan, Zlatan Ibrahimovic terus mengurung pertahanan tuan rumah.
Meski Dinamo tampil bertahan, tekanan PSG akhirnya membuat mereka tak berkutik juga. Pada menit ke-32 Ibrahimovic membobol gawang Zagreb yang dikawal Ivan Kelava. Mendapat umpan dari Jeremy Menez, Ibra melakukan tendangan kaki kanan. Bola ke arah pojok kanan bawah gawang Zagreb gagal dihalau Kelava.
Keunggulan itu membuat PSG semakin bersemangat. Zagreb hanya mampu melakukan serangan-serangan balik yang tak terlalu berbahaya. Bahkan, pada menit ke-43 PSG menambah keunggulannya. Kali ini Jeremy Menez yang membobol gawang Zagreb, setelah memanfaatkan umpan Javier Pastore.
Memasuki babak kedua, Zagreb mencoba bangkit. Namun, mereka tetap kesulitan membongkar pertahanan PSG. Sebaliknya, serangan PSG sering kali membahayakan gawang Zagreb.
Mendekati menit-menit akhir pertandingan, permainan semakin ketat. Bahkan, pemain pengganti PSG, Guillaume Hoarau, sempat mencetak gol, tetapi dianulir wasit.
Meski begitu, PSG akhirnya mampu mempertahankan keunggulan dan menang 2-0.
Susunan pemain
Dinamo Zagreb: 30-Ivan Kelava; 2-Ante Puljic, 24-Domagoj Vida, 4-Josip Simunic, 3-Luis Ibanez (5-Adrian Calello 45); 77-Marcelo Brozovic, 14-Sime Vrsaljko, 8-Mateo Kovacic (28-Alen Halilovic 90), 10-Sammir, 19-Josip Pivaric; 90-Duje Cop (55-Ante Rukavina 70)
PSG: 30-Salvatore Sirigu; 2-Thiago Silva, 13-Alex (6-Zoumana Camara 45), 26-Christophe Jallet, 17-Maxwell; 7-Jeremy Menez (9-Guillaume Hoarau 77), 12-Mathieu Bodmer (4-Mohamed Sissoko 60), 14-Blaise Matuidi, 24-Marco Verratti; 27-Javier Pastore, 18-Zlatan Ibrahimovic
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.