Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Jilbab, Perancis Lawan FIFA

Kompas.com - 07/07/2012, 05:20 WIB

PARIS, KOMPAS.com — Federasi Sepak Bola Perancis (FFF) memutuskan tidak mengikuti peraturan FIFA, yang menyebutkan pesepak bola perempuan boleh bermain menggunakan jilbab, Jumat (6/7/2012). Sikap itu diambil berdasarkan prinsip konstitusi dan legislatif tentang sekularisme yang berlaku di negeri mereka.

"Berkaitan dengan partisipasi tim nasional perempuan Perancis di kompetisi internasional dan organisasi kompetisi nasional, Federasi Sepak Bola Perancis menegaskan kembali adanya kewajiban untuk menghormati prinsip konstitusional dan legislatif mengenai sekularisme yang berlaku di negara kita dan tertera dalam undang-undang," demikian pernyataan FFF.

FIFA mencabut larangan jilbab berdasar keputusan Badan Asosiasi Sepak Bola Internasional (IFAB) pada Kamis (5/7/2012). IFAB adalah badan perumus peraturan sepak bola internasional, yang terdiri dari empat anggota FIFA dan empat anggota asosiasi sepak bola Inggris.

Keputusan mengizinkan jilbab diambil IFAB berdasar rekomendasi pejabat medis FIFA, yaitu bahwa tak ada literatur medis tentang cedera yang terjadi akibat pemakaian jilbab. Keputusan itu masih bersifat uji coba dan akan dievaluasi pada Rapat Umum Tahunan IFAB pada 2014.

"IFAB setuju mengizinkan pemakaian jilbab, untuk sementara waktu sebagai masa percobaan. Desain, warna, dan material yang boleh dipakai akan didefinisikan dan dikonfirmasikan setelah Pertemuan Bisnis Tahunan, di Glasgow, Oktober mendatang," ujar IFAB.

"Saat ini tak ada literatur medis tentang adanya cedera yang terjadi akibat dari pemakaian jilbab dan, karena itu, keputusan yang diambil hari ini akan ditinjau pada Pertemuan Umum Tahunan IFAB pada 2014," demikian pernyataan IFAB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com