Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Reina Berharap yang Terbaik buat Torres

Kompas.com - 05/05/2012, 06:35 WIB

LIVERPOOL, KOMPAS.com — Pepe Reina selalu berharap yang terbaik untuk Fernando Torres. Ia senang teman karibnya itu sudah menemukan performanya. Apakah Reina berharap yang serupa di final Piala FA nanti malam?

Investasi 50 juta pounds atau sekitar Rp 750 miliar yang nyaris gagal. Itulah Torres. Semusim merumput bersama "The Blues", "El Nino" baru merangkum tujuh gol di semua ajang.

Wajar jika Reina turut bersedih. Torres adalah tetangga sebelah rumahnya sebelum pindah ke London tepat 16 bulan lalu. Keduanya masih berhubungan sebagai teman dekat sampai sekarang.

Musim ini adalah tahun ketujuh Reina dan kiper Liverpool itu mengalami masa yang suram ketimbang musim sebelumnya. Nyaris sama dengan Torres.

"Bedanya, semua orang di Liverpool mendukung saya setiap waktu. Saya pikir Torres tak mendapatkan hal yang seperti itu di Chelsea," cetus Reina yang dilansir Guardian.

Menurut eks pesepak bola yang dulu berposisi striker itu, kepercayaan diri akan lebih cepat kembali ketika mendapat suport dari semua pihak. Itu yang tidak didapatkan Torres semasa era Andre Villas-Boas.

"Perpindahan adalah sebuah pertanyaan. Kami tahu Torres sangat bagus bersama kami, tapi ia butuh adaptasi tempat lagi, rekan-rekan baru, dan mentalitas tim. Itulah neraka perubahan," ujar Reina.

Masih dari kiper pelontos, Torres menanggung beban berat dengan predikat striker termahal di Inggris. Dan, menurut Reina, Chelsea tak cocok untuk Torres.

Keberuntungan eks bomber Atletico Madrid berubah ketika Roberto Di Matteo ganti menukangi "The Blues". Titik balik Torres adalah ketika mencetak gol kedua Chelsea di Barcelona dan mengemas trigol ke gawang Queens Park Rangers.

"Sekarang, saya gembira karena ia telah menemukan permainan terbaiknya. Secara fisik Torres bertambah tajam. Itu bagus buat timnas Spanyol dan dirinya sendiri. Mungkin tak bagus bagi Liverpool malam nanti, tapi saya berharap Torres selalu berada di level terbaiknya," sambung Reina.

Sebuah kebetulan kalau keduanya mengincar double-winners. Liverpool sudah mendapat Piala Carling, sementara Chelsea masih mengejar Liga Champions. Dan, Piala FA jadi pengetuk palu resmi trofi kedua bagi "The Reds" dan yang pertama buat "The Blues" musim ini.

Dan, Reina akan menggenapi gelar kampiun kedua klubnya, sementara Torres baru akan mengawali pencapaian pertama timnya sebelum bermuara di final Liga Champions.

Siapa yang berhasil di antara kedua teman karib itu? Reina atau Torres?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com