Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Benzema Dua Gol, Madrid Pukul APOEL 3-0

Kompas.com - 28/03/2012, 03:40 WIB

NICOSIA, KOMPAS.com Karim Benzema tampil gemilang saat Real Madrid bertandang ke kandang APOEL Nicosia pada leg pertama babak perempat final Liga Champions, Selasa atau Rabu (28/3/2012) dini hari WIB. Dia mencetak dua gol dan membawa Madrid menang 3-0. Satu gol Madrid lagi disumbangkan Kaka.

Meski bermain sebagai tim tamu, Real Madrid mampu mendominasi di menit-menit awal. Pertandingan baru berjalan tujuh menit, Cristiano Ronaldo sudah mengancam gawang lawan. Namun, bola tendangan kerasnya dari dalam kotak penalti masih menyamping tipis ke sisi kiri gawang APOEL.

Lima menit berselang, giliran Mezut Oezil yang mendapatkan peluang. Memanfaatkan umpan dari Karim Benzema, pemain asal Jerman tersebut melepaskan tendangan dari sudut sempit. Sayang, kali ini kiper Dionisis Chiotis masih mampu mengantisipasi bola tendangannya.

Sepanjang babak pertama ini, Madrid lebih menguasai jalannya pertandingan. Berkali-kali penetrasi Ronaldo di sisi kiri membuat repot barisan pertahanan APOEL. Sementara itu, APOEL hanya bisa mengandalkan serangan balik yang tidak terlalu membahayakan pertahanan Madrid.

Pada menit ke-33, Benzema kembali menyia-nyiakan peluang emas. Pemain asal Perancis itu tidak mampu memaksimalkan umpan matang Nuri Sahin dari sisi kiri pertahanan APOEL, meski kiper Chiotis sudah mati langkah.

Madrid terus menyerang dan menciptakan sejumlah peluang. Akan tetapi, rapatnya barisan pertahanan APOEL membuat sejumlah usaha mereka untuk mencetak gol selalu gagal.

Selepas turun minum, situasi permainan tidak terlalu berubah. Melalui kombinasi Ronaldo, Oezil, dan Benzema, Madrid beberapa kali menciptakan sejumlah peluang. Sementara itu, APOEL sendiri lebih bertahan dengan empat sampai enam pemain di kotak penalti jika Madrid melakukan serangan.

Madrid akhirnya memecah kebuntuannya melalui Benzema pada menit ke-74. Pemain asal Perancis itu berhasil menciptakan gol dengan sundulannya memanfaatkan umpan silang Kaka dari sisi kiri pertahanan APOEL.

Delapan menit berselang, giliran pemain pengganti Kaka yang menambah keunggulan Madrid menjadi 2-0. Gol tersebut berawal dari aksi individu Marcelo di sisi kiri yang memberikan umpan matang kepada Kaka. Dengan akurat, Kaka mengirim bola ke gawang APOEL.

Madrid terus menekan. Satu menit menjelang akhir pertandingan, Benzema kembali mencetak gol keduanya sekaligus memantapkan kemenangan Madrid menjadi 3-0. Skor itu pun bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Liga Inggris
Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Liga Italia
Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Sports
Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Liga Inggris
HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

Liga Inggris
HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

Liga Inggris
Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Liga Indonesia
Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Badminton
Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Liga Indonesia
Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
HT Borneo Vs Madura United, Penalti Cadenazzi Bawa Pesut Etam Unggul 2-1

HT Borneo Vs Madura United, Penalti Cadenazzi Bawa Pesut Etam Unggul 2-1

Liga Indonesia
Penentuan Juara, Arteta Yakin West Ham Hentikan Langkah Man City

Penentuan Juara, Arteta Yakin West Ham Hentikan Langkah Man City

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com