Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ince: Itu Pertahanan Anak Sekolah

Kompas.com - 28/01/2012, 22:47 WIB

LIVERPOOL, KOMPAS.com - Manchester United (MU) bertahan dengan kualitas anak sekolah ketika dikalahkan Liverpool 1-2, pada laga putaran keempat Piala FA, di Anfield, Sabtu (28/1/2012). Demikian penilaian mantan pemain MU dan Liverpool, Paul Ince.

Liverpool unggul lebih dulu melalui Daniel Agger pada menit ke-21. Kiper MU, David De Gea, tampak terkecoh pergerakan Andy Carroll, sehingga Agger bisa menanduk tendangan penjuru Steven Gerrard masuk gawang tim tamu.

MU kemudian menyamakan kedudukan melalui Park Ji Sung, pada menit ke-39. Ia menaklukkan Pepe Reina dengan memanfaatkan umpan Rafael.

Pada menit ke-88, Dirk Kuyt memulihkan keunggulan Liverpool. Gol bermula dari umpan Pepe Reina yang diteruskan Andy Carroll kepada Kuyt. MU, Patrice Evra, terlambat bereaksi, sehingga bola dikuasai dan ditembakkan Kuyt masuk gawang David De Gea.

"Itu pertahanan anak sekolah," ujar Ince.

Pada laga itu juga, Liverpool menghabiskan jatah pergantian pemain. Pada menit ke-63, Kuyt dan Charlie Adam masuk menggantikan Jamie Carragher dan Maxi Rodriguez. Steven Gerrard digantikan Craig Bellamy pada menit ke-72.

MU sendiri melakukan dua pergantian pemain. Pada menit ke-76, Javier Hernandez masuk menggantikan Paul Scholes dan pada masa injury time, Dimitar Berbatov masuk menggantikan Ryan Giggs.

"Pergantian pemain yang dilakukan Liverpool membuat mereka menang. MU unggul dalam hal penguasaan bola, tetapi tidak baik untuk urusan mencetak gol (pada laga tadi)," ulas mantan pemain MU, Roy Keane.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com