Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSSI: Nurdin Tinggalkan Utang Lagi, 700.000 Dollar AS

Kompas.com - 14/11/2011, 17:29 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com Pengurus baru PSSI mengaku kembali direpotkan oleh kepengurusan lama yang dipimpin oleh Nurdin Halid. Kepengurusan yang lalu meninggalkan utang sebesar 700.000 dollar AS atau sekitar Rp 6,27 miliar yang kini harus ditanggung PSSI di bawah kepemimpinan Djohar Arifin Husin.

Asisten Khusus Sekjen PSSI Rudolf Yesayas mengatakan, konsultan Michele Bacchini telah mengadukan PSSI ke Court of Arbitration for Sport (CAS) karena utang sebesar Rp 6,27 miliar itu.

"Saat ini kami sedang mengajukan permohonan kepada CAS untuk menunda kuputusannya dan membuka kembali panel sidang. Saya dan Andre Meyer diutus ke Swiss untuk langsung mendampingi kuasa hukum PSSI," katanya, seperti dikutip dari situs resmi PSSI.

Persoalan ini bermula ketika pada tahun 2009, PSSI di bawah kepemimpinan Nurdin Halid merencanakan untuk menjadikan Indonesia tuan rumah Piala Dunia 2022. Nurdin menggunakan jasa konsultan Bacchini untuk menangani persiapan pengajuan diri Indonesia sebagai tuan rumah.

Kesepakatan pun terjadi pada November 2009 antara Bacchini dan PSSI yang diwakili langsung oleh Nurdin Halid sebagai ketua umum. Lalu, Bacchini mengaku belum menerima pembayaran terkait kontrak tersebut dari PSSI.

Persoalan ini baru terungkap pada awal bulan Oktober 2011, ketika Bacchini menghubungi Wakil Ketua Umum PSSI Farid Rahman melalui pesan singkat. Tanpa ada pendahuluan, dia mengatakan bahwa CAS akan memberikan keputusan sehubungan dengan kasus yang diajukan melalui pengacaranya, Mr Gianpaolo Monteneri.

Setelah diteliti, ternyata CAS hanya menerima informasi sepihak dari Bacchini dan pihak PSSI sama sekali belum memberikan respons atas kasus ini. Sayangnya pula, kinerja Bacchini dalam persiapan pengajuan tender tersebut serta catatan proses kerja konsultan itu sama sekali tidak ada dokumentasinya di PSSI. Rudolf mengatakan, jumlah yang diklaim Bacchini melalui pengacaranya mencapai 699.215 dollar AS.

Sebelumnya, mantan pelatih tim nasional Indonesia senior, Alfred Riedl, juga menuntut PSSI untuk membayar honornya selama empat bulan yang belum diselesaikan oleh PSSI sesuai kontrak yang dibuat di masa kepemimpinan Nurdin Halid.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com