Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tim Indonesia Gagal Masuk 16 Besar

Kompas.com - 08/10/2011, 09:01 WIB

MADRID, KOMPAS.com - Tim dari SSB Hasanuddin, Makassar, harus m engakui keunggulan tim dari negara-negara lain yang masuk dalam Group F Piala Dunia Danone Nations Cup 2001 di Madrid. Pasalnya, Dari empat kali laga, Tim Asuhan Amirullah ini hanya mampu mencetak satu gol saat berlaga melawan Ceko di Valle de Las Canas, Madrid, Spanyol, Jumat (7/10/2011) sekitar pukul 14.00 waktu setempat.

Gol yang dicetak Asnawi itu untuk mengimbangi gol sebelumnya yang dicetak pelamin Ceko, Svoboda.

Total point yang diraih SSB Hasanuddin hanya dua, yakni hasil seri melawan Ceko (1-1) dan Mexico (0-0). Tim mIndonesia kalah 0-1 saat melawan China maupun melawan Chile. Dengan poin itu, tim Indonesia berada di posisi buntut dalam Group F. Ini berarti peluang Tim Indonesia masuk 16 besar tertutup.

Wartawan Kompas Mohammad Hilmi Faiq dari Madrid, Spanyol melaporkan, tim Indonesia akan bertanding lagi besok, Sabtu, untuk merebut posisi 17-32. Kita belum tahu siapa lawan kami nanti, kata Asnawi.

Secara umum, permainan Tim Indonesia terus meningkat. Mereka berani bermain ofensif meski semua lawan mainnya jauh lebih besar dan tinggi. Pemain lawan rata-rata lebih tinggi 4 sampai 7 centimeter dibandingkan dengan pemain Indonesia.

Menurut Amirullah, cuaca, kondisi lapangan, dan postur pemain turut menyumbang kekalahan Indonesia. Dia berupay agar anak asuhnya terus semangat meraih poin di pertandingan berikutnya.

Piala Dunia Danone Nations Cup 2011, ajang sepak bola khusus untuk anak usia 12 tahun ini, diikuti oleh 40 tim dari 40 negara. Mereka terbagi dalam delapan group. Di Group A diisi oleh Jepang, Belgia, Belanda, Tunisia dan Uruguay. Di Group B ada rusia, P ortugal, Italy, Australia, dan Thailand. Group C terdapat Argentina, Ukraina, Senegal, Haiti, dan Polandia. Adapun di Group D muncul Brazil, Turki, Romania, Saudi Arabia, dan Guatemala.

Adapun di Group E diisi Prancis, Switzerland, Belarus, Marokko, dan A merika. Indonesia berada di Group F bersama China, Chile, Mexico, dan Czech. Sementara tuan rumah Spanyol berada di Group G bersama Irlandia, Korea Selatan, New Zeland, dan Inggris. Adapun tim yang berebut di group terakhir, Group H yakni Afrika Selatan, Jerman, Bulgaria, dan Canada.

Pertandingan ini berlangsung hingga 9 Oktober. Final lga ini digelar di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com