Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSSI Solo Segera Lunasi Tunggakan Gaji di Persis

Kompas.com - 05/10/2011, 22:27 WIB

SOLO, KOMPAS.com — PSSI Cabang Surakarta segera melunasi tunggakan gaji satu bulan untuk mantan pemain dan pelatih Persis Solo pada kompetisi musim lalu.

Sekretaris Pengurus Cabang PSSI Surakarta Sapto Joko Purwadi, Rabu (5/10/2011) di Solo, menjelaskan, tunggakan gaji pada April 2011 itu segera dibayarkan karena dana hibah KONI untuk PSSI setempat sudah cair. Pengcab akan memanggil semua mantan pemain Persis musim lalu pada Kamis (6/10/2011) untuk pembayaran tunggakan gaji tersebut.

"Kami segera panggil mantan pemain dan pelatih untuk menerima haknya yang belum terlunasi," katanya.

Sapto menambahkan, dana untuk melunasi tunggakan gaji mantan pemain dan pelatih Persis tersebut sebesar Rp 118 juta. Dana itu didapatkan dari kucuran hibah KONI Solo kepada Pengcab PSSI setempat. "Dana itu untuk pembayaran pemain, pelatih kepala, dan dua asisten pelatih Persis," ujarnya.

Hingga kini, mantan pelatih Persis Solo dan sejumlah mantan pemain belum mengetahui terkait pelunasan gaji tersebut. Mantan pemain gelandang Persis Solo, Budi Arianto, mengaku belum mendapat surat dari manajemen klub terkait pelunasan gaji pemain. Jika kabar pelunasan tunggakan itu benar, ia beserta para pemain lain dan pelatih menyambutnya dengan gembira.

Budi mengatakan, sejumlah mantan pemain sempat berkumpul dua kali di mes Persis untuk menanyakan soal gajinya musim lalu yang belum terbayar. Ketika itu belum ada kejelasan dari pihak pengurus tentang hal tersebut.

Mantan pelatih Persis Solo, Ahmad Sukisno, juga belum mendapat informasi dari pengurus PSSI terkait rencana pelunasan tunggakan gajinya. Ia menyambut gembira kabar tersebut dan berharap pelunasan gaji itu segera terealisasi.

"Kami hanya berharap tim Persis yang dibanggakan warga Solo itu segera bangkit mengikuti kompetisi Liga Indonesia musim tahun ini," kata Sukisno.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com