Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Target Medali Emas untuk Timnas U-16

Kompas.com - 08/09/2011, 17:06 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Target tim nasional sepak bola Indonesia U-16 dalam kualifikasi Grup A Piala Asia Remaja (AFC Youth Cup) 2011 di Thailand, 12-20 September mendatang, telah dipatok. Anggota Komite Eksekutif Koordinator Tim Nasional Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Bob Hippy mengatakan, timnas harus mampu meraih medali emas.

"Targetnya, dapat ini. Saya dapat ini tahun 1961. Saya mau mereka dapat ini. Saya juara pada waktu itu," kata Bob sambil menunjukkan kotak kecil di tangan kirinya yang berisi medali emas, Kamis (8/9/2011) di kantor PSSI.

Menurut Bob, timnas U-16 saat ini memiliki kualitas yang baik untuk dapat meraih target tersebut. Mengenai strategi yang harus dikembangkan, mantan pemain muda Indonesia ini menyerahkan sepenuhnya kepada pelatih sebagai seorang profesional. Bob juga akan terus memberikan perhatian kepada timnas U-16.

Timnas U-16 akan dilepas secara simbolik oleh Ketua Umum PSSI Djohar Arifin Husin dari kantor PSSI, Jumat (9/9/2011) besok. Timnas akan berangkat ke Thailand pada Sabtu (10/9/2011) lusa setelah menjalani latihan dan lima kali pertandingan uji coba sejak pada 26 Juli lalu.

Timnas melakoni laga uji coba terakhir mereka melawan kesebelasan mahasiswa Universitas Negeri Jakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Rabu (7/9/2011) kemarin. Dalam laga ini, skuad muda "Garuda" menekuk lawannya dengan skor 6-1.

Timnas akan berlaga melawan tim-tim di Grup A, yaitu negara Thailand, Australia, Myanmar, Guam, dan Hongkong. Timnas akan menjalani laga perdana berhadapan dengan tim Myanmar pada Senin (12/9/2011).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Liga Inggris
Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Liga Indonesia
Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Liga Inggris
Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Liga Inggris
PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Liga Inggris
Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Liga Indonesia
Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Liga Inggris
Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Liga Italia
Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com