Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penonton Nekat Nyalakan Kembang Api

Kompas.com - 06/09/2011, 19:38 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Meskipun telah mendapatkan teguran keras, para penonton yang menyaksikan pertandingan antara Indonesia melawan Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (6/9/2011), nekat menyalakan kembang api dan mercon.

Puluhan petasan dan kembang api meluncur begitu saja setelah lagu kebangsaan Bahrain, Our Bahrain, dan lagu kebangsaan Indonesia Raya, dikumandangkan. Petasan muncul dari berbagai sektor di stadion Gelora Bung Karno. Begitu juga percikan kembang api yang dilemparkan penonton dari tribun atas dan bawah.

Pantauan Kompas.com, penonton yang berada di tribun atas langsung menyalut kembang api berwarna merah. Tak berselang lama, terdengar bunyi mercon yang membuat stadion menjadi riuh. Sontak saja asap putih langsung membumbung tinggi dan menghalangi pandangan para penonton. Namun demikian, pertandingan terus berlangsung.

Petugas kepolisian tampak memeriksa sejumlah tempat yang menjadi sumber mercon dan kembang api. Panitia pertandingan sebenarnya telah melarang para penonton membawa petasan dan kembang api ke dalam areal stadion. Petugas pengamanan pun telah memeriksa tas penonton secara acak. Tak hanya itu, metal detector pun di pasang di setiap pintu masuk. Namun, petasan dan kembang api tetap lolos.

Tentunya, hal ini merugikan Indonesia sebagai tuan rumah. Pasalnya, Ketua Umum PSSI, Djohar Arifin Husin telah melarang penonton membawa mercon dan kembang api karena FIFA telah memberikan teguran lisan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

    Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

    Liga Champions
    Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

    Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

    Internasional
    Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

    Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

    Liga Champions
    PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

    PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

    Liga Indonesia
    Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

    Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

    Liga Champions
    Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajri ke Final, Gregoria Terhenti

    Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajri ke Final, Gregoria Terhenti

    Badminton
    Hasil Sprint Race MotoGP Italia, Bagnaia Pemenang dan Martin Gagal untuk Kali Pertama

    Hasil Sprint Race MotoGP Italia, Bagnaia Pemenang dan Martin Gagal untuk Kali Pertama

    Motogp
    Dortmund vs Real Madrid: Kroos Sang Ikon dan Reus Si Idola

    Dortmund vs Real Madrid: Kroos Sang Ikon dan Reus Si Idola

    Liga Champions
    Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Andalan Indonesia di Final

    Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Andalan Indonesia di Final

    Badminton
    Mike Tyson Vs Jake Paul Ditunda, Si Leher Beton Ada Masalah Lambung

    Mike Tyson Vs Jake Paul Ditunda, Si Leher Beton Ada Masalah Lambung

    Sports
    BERITA FOTO - Potret Haru dan Gembira Saat Persib Angkat Trofi Liga 1

    BERITA FOTO - Potret Haru dan Gembira Saat Persib Angkat Trofi Liga 1

    Liga Indonesia
    Apa Itu Rheinmetall, Sponsor Kontroversial Dortmund Jelang Final Liga Champions

    Apa Itu Rheinmetall, Sponsor Kontroversial Dortmund Jelang Final Liga Champions

    Liga Champions
    Dortmund Vs Madrid: Luka Modric Selangkah Menuju Rekor Legenda

    Dortmund Vs Madrid: Luka Modric Selangkah Menuju Rekor Legenda

    Liga Champions
    Dortmund Vs Real Madrid, Cara Die Borussen Matikan Mesin Gelar Los Blancos

    Dortmund Vs Real Madrid, Cara Die Borussen Matikan Mesin Gelar Los Blancos

    Liga Champions
    Persib Juara Liga 1 2023-2024: Konsep Hasil Akhir ala Bojan Hodak

    Persib Juara Liga 1 2023-2024: Konsep Hasil Akhir ala Bojan Hodak

    Liga Indonesia
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com