Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menang Tipis, Milan 1 Poin Menuju "Scudetto"

Kompas.com - 01/05/2011, 21:43 WIB

MILAN, KOMPAS.com — AC Milan menang 1-0 atas Bologna pada duel pekan ke-35 Serie-A di San Siro, Minggu (1/5/2011). Mereka kini menguasai klasemen dengan 77 poin atau unggul delapan angka dari pesaing terdekat, Inter Milan, yang juga sudah melakoni 35 pertandingan. Artinya, hanya perlu tambahan satu poin lagi, Milan sudah memastikan juara Serie-A 2010-11.

Dengan sisa tiga pertandingan, poin maksimal Inter hanya 78. Jika Milan menambah satu poin lagi, mereka sudah mendapatkan nilai 78. Kalaupun pada akhir kompetisi nilai Milan dan Inter sama, Milan tetap juara karena unggul secara head to head. Kepastian Milan juara bisa terjadi saat mereka menyambangi AS Roma, 7 Mei mendatang.

Kemenangan Milan ditentukan oleh gol gelandang Mathieu Flamini pada menit kedelapan. Flamini membobol gawang tim tamu dengan memanfaatkan bola muntah hasil tembakannya sendiri yang dimentahkan Emiliano Viviano.

Setelah gol itu, Bologna bermain lebih defensif dan AC Milan pun kesulitan mengalirkan serangan sampai tuntas. Setidaknya, hal itu terlihat dari hanya terciptanya satu peluang yang diciptakan Milan sejak gol Flamini sampai turun minum, yaitu melalui eksekusi Kevin Prince Boateng dari tengah kotak penalti, yang meleset dari sasaran pada menit ke-37.

Bologna sendiri masih sempat menciptakan satu peluang gol melalui Riccardo Meggiorini pada menit ke-38. Dari tengah kotak penalti, ia menembakkan bola ke tengah gawang, yang bisa dimentahkan oleh Christian Abbiati.

Permainan tak banyak berubah di babak kedua. Milan konsisten memberikan tekanan. Namun, alur umpan mereka kerap patah di tengah jalan sehingga kesulitan mendapat peluang.

Kalaupun ada serangan yang berujung pada eksekusi, usaha Milan mentah di tangan Viviano, seperti eksekusi akurat Robinho pada menit ke-61.

Milan mendapat kesempatan untuk menambah keunggulan ketika Fransesco Della Rocca diganjar kartu merah pada menit ke-82, menyusul pelanggarannya terhadap Andrea Pirlo. Sayang, meski semakin mendominasi, Milan terus mengalami kegagalan untuk menembus benteng tim tamu.

Selama 90 menit, Milan menguasai bola sebanyak 63 persen dan menciptakan empat peluang emas dari sepuluh kali usaha. Adapun Bologna melepaskan satu tembakan akurat dari enam kali usaha.

Susunan pemain:
Milan:
Christian Abbiati; Thiago Silva, Alessandro Nesta, Gianluca Zambrotta, Ignazio Abate; Massimo Ambrossini, Kevin-Prince Boateng (Andrea Pirlo 81), Clarence Seedorf, Mathieu Flamini; Antonio Cassano (Giacomo Beretta 86), Robinho

Bologna: Emiliano Viviano; Miguel Britos, Daniele Portanova, Nicola Cherubin, Vangelis Moras; Albin Ekdal (Henry Gimenez 71), Massimo Mutarelli, Gaby Mudingayi, Matteo Rubin (Gaston Ramirez 54), Riccardo Meggiorini (Francesco Della Rocca 54); Marco Di Vaio

Wasit: Andrea De Marco

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Doa Susy Susanti untuk Indonesia di Final Thomas dan Uber Cup 2024

Doa Susy Susanti untuk Indonesia di Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Liga Inggris
Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Liga Italia
Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Liga Spanyol
Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Liga Inggris
Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Liga Spanyol
Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com