MADRID, KOMPAS.com — Gelandang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, mengatakan bahwa timnya memainkan strategi bertahan saat melawan Barcelona pada leg pertama semifinal Liga Champions di Santiago Bernabeu, Rabu (27/4/2011). Menurutnya, ia bisa berkontribusi lebih signifikan jika Mourinho memainkan strategi menyerang.
"Aku tak menyukainya, tetapi aku harus beradaptasi karena memang itulah sistemnya," ujar Ronaldo seperti dikutip Telegraph.
Pada pertandingan itu, Madrid memainkan formasi 4-3-3. Namun, lini tengah diisi pemain berkarakter defensif, yaitu Xabi Alonso, Pepe, dan Lassana Diarra.
Dengan taktik itu, Madrid menyerah 0-2 akibat gol-gol Lionel Messi pada menit ke-76 dan ke-87. Gol terjadi dalam keadaan Madrid bermain dengan sepuluh orang, menyusul kartu merah yang diterima bek Pepe terkait pelanggaran kepada Dani Alves pada menit ke-60.
Pertandingan leg kedua akan digelar di Camp Nou, 3 Mei mendatang. Selain tanpa Pepe, Madrid juga akan tampil tanpa bek Sergio Ramos, yang menerima sanksi skors otomatis akibat akumulasi tiga kartu kuning. Kartu kuning ketiga Ramos diterima seusai melanggar Messi pada duel leg pertama tersebut. (TEL)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanDapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.