Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seri Lagi, Arsenal Kehilangan Posisi

Kompas.com - 21/04/2011, 03:36 WIB

LONDON, KOMPAS.com — Arsenal bermain imbang 3-3 dengan Tottenham Hotspur pada duel Premier League, Rabu (20/4/2011). Ini adalah hasil imbang kedua dalam dua pertandingan terakhir mereka. Mereka pun turun setingkat ke posisi ketiga dengan 64 poin, atau hanya kalah selisih gol dari Chelsea yang menggantikan posisi mereka.

Pertandingan derbi London ini berlangsung ketat dan sengit sejak awal. Kedua tim sama-sama tampak berambisi menang untuk membuktikan diri sebagai yang terbaik. Jual beli serangan menjadi sajian menarik dari pertandingan ini.

Arsenal pun unggul cepat pada menit ke-5 lewat aksi Theo Walcott. Umpan terobosan dari Cesc Fabregas dimanfaatkan Walcott, yang lolos dari jebakan offside, dengan menempatkan bola ke sudut kiri gawang Tottenham yang dikawal Huerelho Gomes.

Namun keunggulan Arsenal hanya bertahan dua menit. "Spurs" langsung membalas berkat gol Rafael van der Vaart dengan kaki kanannya seusai menerima umpan dari Vedran Corluka.

Arsenal kembali unggul pada menit ke-12. Tendangan keras Samir Nasri dari luar kotak penalti membuat bola melaju kencang ke arah gawang tanpa bisa dihadang oleh Gomes. Skor 2-1 untuk Arsenal.

Memasuki menit ke-29, Arsenal dapat peluang emas. Walcott yang lolos dari penjagaan pemain belakang Tottenham berhasil melepaskan bola dengan tendangan kaki kanannya. Sayang, tendangannya masih melenceng tipis di sisi kanan gawang Gomes.

"Spurs" balas mengancam pada menit ke-31. Tendangan dari Luka Modric dari dalam kotak penalti hanya berhasil membuat Wojciech Szczesny melakukan penyelamatan gemilang.

Namun pada menit ke-40, Arsenal berhasil menambah keunggulannya. Bola pantul hasil tandukannya berhasil ia manfaatkan kembali untuk menjebol gawang Gomes lewat kaki kirinya.

Satu menit sebelum babak pertama usai, "Spurs" berhasil memperkecil ketertinggalan. Tendangan keras dari Tom Huddlestone membuat Szczensy hanya bisa terpana melihat bola masuk ke dalam gawangnya. Babak pertama pun berakhir dengan skor 3-2 untuk Arsenal.

"Spurs" membuka peluang di awal babak kedua. Tendangan keras kaki kiri Van der Vaart memang menemui sasaran. Namun sayang, bola hasil tendangannya masih bisa diselamatkan oleh Szczesny.

Petaka bagi Arsenal terjadi di menit ke-70. Pelanggaran yang dilakukan Szczesny terhadap Aaron Lennon di kotak penalti membuat wasit Martin Atkinson menunjuk titik putih. Van der Vaart yang ditunjuk sebagai algojo berhasil menuntaskan tugasnya dengan baik. Skor sekarang berimbang 3-3.

"Spurs" punya peluang untuk unggul dua menit berselang. Namun, kali ini Szczensy menjadi pahlawan dengan memblok tendangan Modric melalui kakinya. Pada menit ke-75, giliran Gomes yang melakukan penyelamatan gemilang dengan menepis bola hasil tendangan keras Cesc Fabregas.

Tak ingin pertandingan berakhir imbang, Manajer Arsene Wenger meningkatkan daya serang pasukannya dengan memasukkan dua pemain bertipe penyerang, Nicklas Bendtner dan Andrei Arshavin, masuk menggantikan Walcott dan Nasri.

Susunan pemain
Tottenham:
Gomes, Michael Dawson, William Gallas, Benoit Assou-Ekotto, Vedran Corluka (Younes Kaboul 46), Luka Modric, Tom Huddlestone, Gareth Bale (Aaron Lennon 46), Rafael van der Vaart, Roman Pavlyuchenko (Sandro 78), Peter Crouch

Arsenal: Wojciech Szczesny, Johan Djourou, Laurent Koscielny, Gaël Clichy, Bacary Sagna, Alex Song, Abou Diaby (Jack Wilshere 52), Samir Nasri (Nicklas Bendtner 82), Theo Walcott (Andrei Arshavin 82), Robin Van Persie, Cesc Fábregas

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com