Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Giggs: Ini berkat Kegigihan Kami

Kompas.com - 02/04/2011, 22:28 WIB

LONDON, KOMPAS.com — Sayap kiri Manchester United (MU), Ryan Giggs, menegaskan, kemenangan sensasional 4-2 atas West Ham United, Sabtu (2/4/2011), tak lepas dari kegigihan tim dalam mengejar ketertinggalan.

MU memang sempat tertinggal 0-2 di babak pertama lewat dua penalti dari Mark Noble. "Red Devils" kemudian bangkit dan mengamuk di babak kedua. Wayne Rooney menjadi bintang dengan mencetak tiga gol. Satu gol tambahan dipersembahkan oleh Javier Hernandez.

"Kami tak pernah menyerah. Tak peduli berapa skor dalam pertandingan, kami tetap maju," kata Giggs seusai pertandingan.

"Kami memasuki area pertahanan mereka dengan baik, tapi penyelesaian akhir yang kurang bagus. Kami hanya butuh konsentrasi lebih. Kami berpikir jika tetap menciptakan peluang dan mencetak gol, maka kami akan terus maju dan menang," jelasnya lagi.

Permainan MU bisa dibilang buruk pada babak pertama. Meski mendominasi, MU gagal memanfaatkan beberapa peluang dan malah tertinggal 0-2 lewat gol penalti. Ini sempat membuat Manajer Sir Alex Ferguson gusar. Ia bahkan sempat bangkit dari tempat duduknya dan meneriaki pasukannya. Namun, Giggs membantah bahwa Ferguson tegang setelah timnya tertinggal 0-2.

"Tidak, dia tetap tenang. Kami memainkan laga yang baik di babak pertama. Kami hanya memberikan gol konyol tersebut," tegas Giggs.

"Aku pikir, kami bermain baik di seluruh area dan kami berhasil mendapatkan hasilnya. Mudah-mudahan ini akan terus berlanjut di tujuh pertandingan berikutnya," tuntasnya. (MU)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com