Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harbiansyah: Kongres di Pekanbaru Sah

Kompas.com - 27/03/2011, 23:50 WIB

SAMARINDA, KOMPAS.com — Pelaksanaan Kongres PSSI oleh para pemegang suara sah di Pekanbaru, Riau, Sabtu (26/3/2011), dinilai kubu anti-Nurdin Halid sebagai forum yang tidak melanggar Statuta FIFA.

"Hal ini dikarenakan pada pelaksanaan kongres tersebut dihadiri oleh anggota Comitte Executive (Exco) PSSI, yakni Bernard Limbong," kata Harbiansyah Hanafiah, Manajer Persisam Putra Samarinda, ketika dihubungi, Minggu (27/3/2011).

"Beliau yang memimpin dan membuka sidang dan kemudian menyerahkan sepenuhnya keputusan kepada para pemegang hak suara," ucapnya.

Harbiansyah merupakan pemegang hak suara dari klub ISL, dan pada kongres tersebut terpilih sebagai ketua Komite Pemilihan untuk pencalonan ketua umum PSSI dan Exco PSSI.

Harbiansyah mengatakan, dalam standar Statuta FIFA disebutkan bahwa kongres sepak bola bisa dilaksanakan dengan dihadiri anggota Exco yang ada dalam organisasi sepak bola tersebut.

"Maka dari itu, dengan ikut hadirnya salah satu anggota Exco pada kongres tersebut, yakni Bernard Limbong, hasil dari kongres ini sah sesuai dengan Statuta FIFA," ungkap Harbiansyah.

Ia juga menegaskan, jumlah pemegang hak suara sah yang mengikuti kongres sudah memenuhi kuorum, yakni lebih dari dua pertiga anggota PSSI yang punya hak suara.

"Dari 100 suara PSSI, yang terlibat mengikuti kongres lebih kurang 78 suara plus dengan mandat resmi dari organisasi atau klub masing-masing," urai Harbiansyah.

Ia mengatakan, dengan sudah terpenuhinya dua poin dasar yang melatarbelakangi pelaksanaan kongres, yakni dihadiri anggota Exco PSSI dan para peserta kongres serta sudah memenuhi kuorum dengan surat mandat yang jelas dari tiap-tiap organisasinya, tidak ada alasan lagi menyebutkan bahwa hasil kongres ini tidak sah.

"Kami yang menyelenggarakan kongres ini, PSSI, yakni para anggotanya, bukan organisasi lain, dan pada pelaksanaannya pun tetap berjalan sesuai aturan yang digariskan oleh FIFA, yakni tetap dihadiri oleh anggota Exco PSSI," tutup Harbiansyah. (ANT)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

    Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

    Badminton
    Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

    Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

    Badminton
    Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

    Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

    Internasional
    Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

    Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

    BrandzView
    Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

    Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

    Timnas Indonesia
    Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

    Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

    Liga Indonesia
    Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

    Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

    Liga Indonesia
    Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

    Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

    Badminton
    Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

    Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

    Sports
    Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

    Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

    Timnas Indonesia
    Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

    Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

    Badminton
    Gregoria Akhirnya Menang atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

    Gregoria Akhirnya Menang atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

    Badminton
    Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

    Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

    Timnas Indonesia
    Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

    Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

    Timnas Indonesia
    Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

    Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

    Timnas Indonesia
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com