Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Johnson Siap Matikan Bale

Kompas.com - 23/03/2011, 05:02 WIB

LIVERPOOL, KOMPAS.com — Bek Inggris, Glen Johnson, menegaskan bahwa dia tak pernah takut kepada pemain sayap Wales, Gareth Bale. Johnson bahkan menyatakan siap mematikan pergerakan Bale saat Inggris bertemu Wales pada babak kualifikasi Piala Eropa 2012, Sabtu (26/3/2011).

Kedua pemain memang akan saling kontak karena posisi Johnson di sisi kanan pertahanan Inggris. Sementara itu, Bale akan beroperasi di sayap kiri Wales. Sudah menjadi tugas Johnson untuk mematikan bintang Tottenham Hotspur yang sedang menanjak ini.

Sebenarnya Wales tak hanya memiliki Bale sebagai andalan. Masih ada Craig Bellamy, Aaron Ramsey, dan David Vaughan yang bisa menjadi masalah bagi Inggris. Namun, Bale jadi ancaman utama karena penampilan ciamiknya bersama klub musim ini. Meski mengakui kehebatan Bale, Johnson tak khawatir dan lebih memilih fokus ke persiapan timnya.

"Dia bermain dengan sangat baik musim ini dan tampil cemerlang sebagai bagian dalam tim. Semoga dia tak bermain baik dalam laga nanti. Jujur, dia pemain yang bagus. Namun, kami akan mempersiapkan diri dengan baik dan berkonsentrasi kepada diri kami, bukan orang lain," kata Johnson kepada Sky Sports News.

Inggris saat ini masih berada di posisi kedua klasemen sementara Grup G dengan tujuh poin. Mereka tertinggal dua poin dari Montenegro yang berada di puncak klasemen. Sementara itu, Wales masih terdampar di dasar klasemen tanpa meraih satu poin pun dari tiga laga yang mereka jalani.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas Indonesia
Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Liga Inggris
Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Liga Champions
Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Timnas Indonesia
STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Timnas Indonesia
Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Liga Champions
Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

Liga Inggris
Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

Liga Inggris
Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com