Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Del Piero: Ayo Bangkit, Juve!

Kompas.com - 25/02/2011, 05:23 WIB

TURIN, KOMPAS.com Kapten Juventus, Alessandro Del Piero, mengaku yakin, pertandingan melawan Bologna di Serie-A akhir pekan ini dapat menjadi momen kebangkitan bagi klubnya.

Juve kini sedang terpuruk. Sejak awal Januari lalu, Del Piero dan kawan-kawan telah menelan 5 kekalahan dari 9 pertandingan. Terakhir, "I Bianconeri" dipecundangi 0-2 oleh tuan rumah Lecce, akhir pekan lalu. Kritikan tajam pun terus mendatangi pasukan Juve, termasuk dari Presiden mereka sendiri, Andrea Agnelli.

"Mulai hari ini dan seterusnya, kami hanya mempersiapkan diri untuk pertandingan melawan Bologna. Ini berguna untuk menggarisbawahi betapa pentingnya bagi kami untuk bisa bermain di kandang lagi setelah kekalahan tandang dari Lecce," cetus Del Piero di situs resminya.

Del Piero menilai, konsistensi menjadi masalah utama Juve musim ini. Mereka sanggup mengalahkan tim kuat macam Inter Milan, 13 Februari lalu. Namun pada pekan berikutnya, mereka malah dipermalukan tim papan bawah seperti Lecce.

"Konsentrasi kami benar-benar terletak pada cara menemukan kemenangan lagi dan mempertahankan kinerja tersebut," sambung Del Piero.

Del Piero sendiri mengaku berharap dia dapat menjadi starter melawan akhir pekan ini. Saat melawan Lecce, Del Piero baru main di babak kedua menggantikan Luca Toni. "Aku berlatih dengan baik dan cuaca yang bagus di sini pasti membantu Anda bekerja dengan cara terbaik," tuntasnya. (ADP)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com