Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan PSSI Memindah Kongres ke Bali

Kompas.com - 15/02/2011, 00:16 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Kongres PSSI yang rencananya akan digelar di Pulau Bintan, Kepulauan Riau, pada 19 Maret mendatang, resmi dipindahkan ke Bali dan mundur pada 26 Maret mendatang. Menurut Sekjen PSSI, Nugraha Besoes, ada beberapa alasan.

Menurutnya, setelah mendapat persetujuan dari Komite Eksekutif PSSI, kini informasi soal keputusan pemindahan lokasi penyelenggaraan kongres tersebut sudah bisa disampaikan kepada seluruh anggota PSSI. Rencananya, pihak PSSI langsung menginformasikan perubahan jadwal dan lokasi tersebut pada 100 pemilik suara PSSI dalam beberapa hari ke depan.

Mengenai alasan dipindahkannya tempat kongres dari Bintan ke Bali, Nugraha Besoes mengatakan, sebetulnya hal itu sudah dibicarakan dengan pihak AFC dan perwakilan FIFA yang dilakukan saat PSSI mendatangi AFC di Hongkong beberapa waktu lalu.

"Kami lapor ke AFC tanggal 7 Februari yang lalu ke Bangkok. Kami ceritakan bagaimana persiapan kami menggelar kongres. Setelah melakukan diskusi dan mendengar soal lokasi kongres yakni Bintan, mereka meminta untuk mencari tempat lain yang mudah terjangkau. Mereka bilang, logistiknya susah," ujar Nugraha Besoes di kantor PSSI, Senin (14/2/2011).

Menurut Nugraha Besoes, pihaknya meminta waktu tambahan untuk menggelar kongres kepada AFC lantaran alasan pemindahan tersebut. Berarti, jika pada jadwal semula kongres digelar 19 Maret, kini molor menjadi 26 Maret 2011.

"Akhirnya, keputusan mereka waktu itu, kongres harus dipindah. Kami lalu meminta tenggat waktu untuk proses persiapan. Setelah itu mereka setuju tanggal diundur satu minggu, tempat dipindah ke Bali. Ini bukan mengada-ada karena kami sudah konsultasikan dengan AFC dan FIFA," ujar Nugraha.

Nugraha Besoes mengatakan, pemindahan lokasi tersebut murni lantaran keinginan pihak AFC dan FIFA sebagai bagian dari tamu yang nantinya mereka undang. Nugraha mengatakan, pihaknya juga bukan bermaksud apa pun menyimpan informasi tersebut hingga baru saat ini diumumkan.

"Ini tidak ada maksud apa pun. Kenapa kami baru ngomong, karena kami sebelumnya menunggu persiapan semuanya. Kalau di Bali fasilitas sudah oke, dan ini juga sudah disetujui Exco PSSI. Jadinya baru kami sampaikan," ujar Nugraha Besoes.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

    Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

    Liga Indonesia
    Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

    Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

    Liga Indonesia
    Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

    Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

    Badminton
    Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

    Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

    Sports
    Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

    Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

    Timnas Indonesia
    Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

    Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

    Badminton
    Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

    Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

    Badminton
    Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

    Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

    Timnas Indonesia
    Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

    Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

    Timnas Indonesia
    Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

    Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

    Timnas Indonesia
    Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

    Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

    Liga Inggris
    Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

    Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

    Liga Lain
    Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

    Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

    Timnas Indonesia
    Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

    Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

    Timnas Indonesia
    Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

    Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

    Timnas Indonesia
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com