Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

City Minta Laporan Lukaku

Kompas.com - 24/01/2011, 06:38 WIB

MANCHESTER, KOMPAS.com — Manchester City belum mengajukan penawaran konkret untuk penyerang Anderlecht, Romelu Lukaku (17), tetapi minta diinformasikan jika ada klub lain yang serius mendapatkannya. Demikian disampaikan agen Lukaku, Christophe Henrotay.

"Saya berkomunikasi dengan baik dengan Manchester City. Namun, mereka hanyalah salah satu klub yang bertanya soal dirinya. Tak ada kesepakatan konkret," ujar Henrotay.

"City meminta saya menginformasikan mereka jika ada klub serius mendekatinya. Jika (City menjual seorang penyerang di jendela transfer kedua ini), bukan tidak mungkin transfer dipercepat. Anda lihat banyaknya penyerang di sana. Namun, ada klub lain juga yang tertarik," tambahnya.

Emmanuel Adebayor disebut-sebut media Inggris sebagai pemain yang akan dilepas City pada jendela transfer kedua ini, dengan Real Madrid sebagai klub tujuan. Namun, peluang Adebayor pindah mengecil menyusul cederanya Mario Balotelli, sekitar akhir tahun lalu.

Balotelli mengalami masalah lutut dan diprediksi paling cepat kembali bermain sekitar pertengahan Februari mendatang. Menurut pemberitaan di Inggris, City akan mempertahankan Adebayor untuk mencegah terjadinya krisis penyerang.

Jika betul begitu, Adebayor akan sulit pindah, mengingat bursa transfer kedua hanya dibuka sampai akhir bulan ini. (MIR)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com