Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gareth Bale, Sempurna Berkat Rugbi

Kompas.com - 18/10/2010, 12:34 WIB

“PERMAINAN rugbi sangat mengutamakan fisik yang kuat. Olahraga ini bukanlah untukku. Aku terlalu kurus untuk menjadi pemain rugbi.”

Gareth Bale sempat menjadi trending topics twitter di tanah Inggris setelah mencetak gol indah lewat kaki kirinya ke gawang Stoke City pada pekan-2 Premier League, (21/8). Satu dari dua golnya itu membawa timnya, Tottenham Hotspur, meraih kemenangan pertama pada musim 2010-11.

Permainan apik itu semakin menegaskan arti penting Bale di sisi kiri The Spurs. Hal tersebut sekaligus tanda bahwa dirinya telah mantap menjadi gelandang kiri. Posisi baru yang mulai diakrabinya sejak musim lalu.

Sebelumnya Bale lebih sering bermain sebagai bek kiri. Namun tenaganya terlalu sayang digunakan hanya untuk bertahan. Fisiknya yang kuat membuat Bale juga memiliki kemampuan menyerang yang apik.

Kelebihan itu didapatnya dari hasil menekuni rugbi pada masa lalu. Bale pernah tercatat sebagai pemain belakang tim rugbi Whitchurch High School saat usianya menginjak 14 tahun. Sam Warburton, atlet profesional rugbi asal Wales mengaku Bale merupakan salah satu pemain rugbi hebat yang pernah ditemui. Bahkan, Warburton sengaja memilih sekolah yang sama agar bisa bermain dengan pemuda kelahiran Cardiff tersebut.

“Saat itu, aku sengaja memilih Whitchurch agar dapat bermain rugbi bersama Bale. Aku selalu tidak sabar untuk berangkat ke sekolah, semuanya hanya karena ingin berlatih rugbi bersama dirinya,” ungkap Warburton.   Lewat rugbi pula kekuatan kaki kiri Bale mulai terasah. Gwyn Morris, pelatih rugbi Whitchurch membenarkannya.

“Tak diragukan lagi, kekuatan kaki kirinya memang mengaggumkan. Lewat kaki kirinya, Bale melakukan sentuhan pertama dengan bola dengan sangat indah,” ujar Morris.

Pada awalnya, kekuatan kaki kiri Bale tak diimbangi oleh kaki kanannya. Oleh sebab itu, Morris sempat melakukan latihan yang Bale mengharuskan untuk tidak melakukan tendangan lewat kaki kiri.

“Saat itu saya membuat peraturan. Jika dia menggunakan kaki kirinya akan dihitung sebagai pelanggaran,” imbuh Morris. “Kekuatan kaki kirinya sudah tak perlu diragukan lagi. Namun untuk melatihnya menggunakan kaki kanan sungguh sangat sulit.”

Morris menambahkan, pola latihan seperti itu dilakukan hanya untuk menjadikan Bale sebagai pemain rugbi yang andal. “Tim pelatih menginginkan Bale menjadi pemain rugbi yang sempurna. Jika mampu menggunakan kaki kanannya sebaik kaki kirinya, Bale akan menjadi atlet rugbi yang sempurna,”ujarnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Barcelona Vs PSG, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Barcelona Vs PSG, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Hasil Piala Asia U23 2024: Thailand Libas Irak, Jepang-Korea Menang

Hasil Piala Asia U23 2024: Thailand Libas Irak, Jepang-Korea Menang

Internasional
Pelatih Qatar Sebut Laga Vs Timnas U23 Indonesia Sangat Sulit, Kecewa Babak Kedua

Pelatih Qatar Sebut Laga Vs Timnas U23 Indonesia Sangat Sulit, Kecewa Babak Kedua

Timnas Indonesia
Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Liga Indonesia
Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Internasional
Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Liga Champions
Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Badminton
AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

Liga Italia
Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Olahraga
Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Liga Indonesia
3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com