Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BP Masih Menanti Delapan Laskarnya hingga Akhir Februari 2010

Kompas.com - 08/01/2010, 22:30 WIB

JAKARTA, Kompas.com - Tiga Laskar Pamungkas yang akan berangkat bersama bintang sepak bola Indonesia, Bambang Pamungkas (BP), telah ditemukan. Ketiga Laskar Pamungkas ini dipastikan akan berangkat menuju Afrika Selatan pada Juni 2010 sebagai bagian dari program Biskuat 11 Laskar Pamungkas. Delapan Laskar masih harus ditemukan hingga akhir Februari.

"Kami sangat gembira dengan ditemukannya tiga Laskar ini, terlebih mereka berasal dari latar belakang yang berbeda yang menandakan bahwa semua orang berhak memiliki impian dan cita-cita, tanpa memandang status atau pendidikan. Semangat pantang menyerah, tekad bulat, dan kemauan keras telah membawa mereka mencapai harapan," ujar Ade Savitri, Marketing Manager Health and Wellness PT Kraft Foods Indonesia.

Tri Puji Ayu, Juninho Prima Putra dan Bahniah tidak pernah berhenti untuk terus maju menggapai cita-cita serta memiliki mentalitas dan sikap sang juara meski menghadapi berbagai tantangan dan keterbatasan. Daya tarik Afrika Selatan yang merupakan tempat bertemunya individu-individu penuh talenta di bidang sepak bola ternyata menjadi impian banyak orang termasuk ketiga pemenang tersebut.

Tri Puji Ayu, 10 tahun, adalah anak tomboy yang gemar berolahraga. Pilihannya juga tidak lazim seperti anak perempuan pada umumnya; ia menyukai sepak bola dan bulu tangkis. Ia percaya bahwa anak perempuan juga bisa sama hebatnya dengan anak laki-laki dalam hal apa pun.

"Aku selalu mengikuti kata hati dan suka akan segala sesuatu yang menantang, seperti semangat yang ditunjukkan oleh para pemain sepak bola dan atlet bulu tangkis," katanya mantap.

Namun, secara sederhana gadis kecil cantik asal Cimahi ini juga mengungkapkan mimpinya yang lain: "Aku belum pernah naik pesawat terbang. Aku ingin mencoba naik pesawat terbang dan melihat pemandangan dunia dari atas sana."

Demikian pula dengan Juninho, siswa MTSN Jati Asih berusia 13 tahun ini memiliki cita-cita untuk menjadi pemain sepak bola handal. Langkah pertamanya adalah dengan menjadi anggota sebuah klub futsal. Semangatnya tidak berhenti di situ saja, berinisiatif untuk melihat Afrika Selatan bersama BP maka Juninho pun pantang menyerah dalam menghadapi segala tantangan.

"Menjadi pemain sepak bola adalah impianku sejak kecil, aku tidak mudah menyerah dalam menggapai cita-citaku tersebut karena aku yakin dengan terus berusaha dan selalu berpikir ke depan maka akan menjadi pendorong utamaku untuk meraih apapun yang didambakan," ujar Juninho.

Ketiga pemenang pertama ini Tri Puji Ayu, Juninho Prima Putra dan Bahniah merupakan individu-individu dengan semangat pantang menyerah, mental baja, dan cara berpikir yang mewakili karakteristik, nilai dan semangat dari Biskuat yang selama ini digelorakan terus-menerus dan diharapkan dapat diimplementasikan oleh lebih banyak anak-anak Indonesia.

Delapan Laskar masih harus ditemukan dan terdapat delapan tiket atau delapan kesempatan untuk melangkah lebih maju mencapai impian bersama Biskuat. (*)

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Motogp
Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Badminton
Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Liga Lain
Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Liga Indonesia
Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Liga Spanyol
Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Tanzania: Kiper Lawan Terkapar, Respek dari Fan Garuda

Indonesia Vs Tanzania: Kiper Lawan Terkapar, Respek dari Fan Garuda

Timnas Indonesia
Live Timnas Indonesia Vs Tanzania: Tembakan Egy Menerpa Mistar

Live Timnas Indonesia Vs Tanzania: Tembakan Egy Menerpa Mistar

Liga Indonesia
Live Indonesia Vs Tanzania: Adi Satryo Beraksi, Gawang Garuda Aman

Live Indonesia Vs Tanzania: Adi Satryo Beraksi, Gawang Garuda Aman

Timnas Indonesia
Babak I Indonesia Vs Tanzania: Dua Kans Thom Haye, Tanpa Gol

Babak I Indonesia Vs Tanzania: Dua Kans Thom Haye, Tanpa Gol

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Tanzania, Rizky Ridho Cegah Peluang Berbahaya, Aplaus dari Fan

Indonesia Vs Tanzania, Rizky Ridho Cegah Peluang Berbahaya, Aplaus dari Fan

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Vs Tanzania, Sundulan  Shayne Ciptakan Gemuruh

Timnas Indonesia Vs Tanzania, Sundulan Shayne Ciptakan Gemuruh

Timnas Indonesia
Makna Persib Juara bagi Rachmat Irianto: Keluar Zona Nyaman, Bukti untuk Bapak

Makna Persib Juara bagi Rachmat Irianto: Keluar Zona Nyaman, Bukti untuk Bapak

Liga Indonesia
Live Indonesia Vs Tanzania: Garuda Menekan, Kans Emas Shayne dan Thom

Live Indonesia Vs Tanzania: Garuda Menekan, Kans Emas Shayne dan Thom

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com