Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengejutkan! Persitara Jamu Persema di Stadion Mahasiswa

Kompas.com - 02/11/2009, 16:40 WIB

JAKARTA, Kompas.com - PT Liga Indonesia (PT LI) mengeluarkan keputusan yang mengejutkan, sekaligus mengherankan. PT LI yang selama ini sangat ketat dengan persyaratan sebuah tim Liga Super Indonesia, ternyata memberikan izin penggunaan stadion yang biasa digunakan kompetisi Liga Mahasiswa Jakarta, yakni Stadion Soemantri Brojonegoro Kuningan Jakarta Selatan, sebagai home base Persitara Jakarta Utara saat menjamu Persema Malang tanggal 8 November mendatang.

Kepastian penggunaan stadion yang jelas tidak memenuhi standar Liga Indonesia itu dikatakan oleh CEO PT Liga Indonesia Joko Driyono, saat ditemui di Sekretariat PSSI, Minggu (1/11). Menurut Joko, Stadion Lebak Bulus Jakarta yang awalnya akan digunakan Persitara untuk menjamu Persema, sedang dalam renovasi. "Makanya kami tetapkan stadion Soemantri Brojonegoro itu sebagai home base Persitara," ungkapnya.

Pengelola Lebak Bulus, diakui Joko, sedang merenovasi Lebak Bulus yang dulu pernah menjadi markas klub Persija Jakarta Pusat. Dan, pihak Panpel Persitara mengajukan stadion Soemantri sebagai kandang tim Persitara, dan keputusan itu sudah valid, untuk masalah stadion, Soemantri juga sudah valid, katanya.

Karena itu, tambah Joko, pihak Persitara harus melengkapi dokumen-dokumen persyaraan ke PT LI. "Hal itu harus segera direalisasikan oleh pihak Persitara. Hari Senin ini (2/11) Persitara harus segera melengkapi dokumennya," selorohnya.

Dihubungi terpisah, Manajer Persitara Hary "Gendhar" Ruswanto masih ragu dengan keputusan tersebut. Pasalnya, mereka belum mendapatkan surat dari pihak yang terkait dengan rencana berkandang di Soemantri Brojonegoro, ujarnya.

Namun demikian, manajemen Persitara senang jika memang bisa menjadikan Soemantri Brojonegoro sebagai home base, karena Panpel Persitara juga sudah siap.

"Tentunya kami harus lebih menjaga keamanan semaksimal mungkin karena ini sebuah kepercayaan yang kami harus jaga, mekanisme kedatangan dan kepergian suporter juga sudah kami siapkan, tentunya ini merupakan langkah kami perlahan-lahan menuju tim professional, karena kami sudah mendapatkan partner Panpel yang baru," urainya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com