Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persipura Balas Sriwijaya FC di Community Shield

Kompas.com - 07/10/2009, 22:44 WIB

MAKASSAR, KOMPAS.com - Persipura Jayapura mengawali sepak bola musim 2009/10 dengan kemenangan atas Sriwijaya FC pada laga Community Shield. Tim "Mutiara Hitam" menang dengan 3-1.

Sukses Persipura ini menjadi balasan atas kekalahan mereka di final Copa Indonesia, Juni lalu. Waktu itu tim asuhan Jaksen F Thiago tersebut harus mengakui kemenangan "Laskar Wong Kito" menyusul aksi walk out dari Eduard Ivakdalam dkk pada laga final di Stadion Jaka Baring, Palembang.

Duel yang berlangsung di Stadion Mattoangin, Makassar, Rabu (7/10) malam, tersebut juga menjadi saksi kegemilangan gelandang Persipura, Boaz Salossa. Pemain tim nasional ini mencetak dua gol dan menghidupkan permainan yang awalnya berjalan lambat.

Gol baru tercipta di babak kedua, tatkala terjadi kemelut di gawang tim "Laskar Wong Kito" pada menit ke-60. Dengan kaki kirinya, pemain 23 tahun itu berhasil memerdaya kiper Hendro Kartiko.

Juara Indonesia Super League (ISL) musim lalu itu memperbesar keunggulan enam menit kemudian. Justinus Pae lepas dari jebakan offside dan menyambut umpan terobosan di kotak penalti.

Pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan, cukup lega setelah serangan balik tim asuhannya berbuah gol di menit ke-73. Namun, tendangan jarak jauh Keith Kayamba Gumbs itu hanya mengubah skor sementara waktu.

Sebelas menit kemudian, Boaz membuat Sriwijaya tak berkutik. Top scorer ISL musim lalu itu menahan crossing Ricardo Salampessy sebelum menyodok bola di dekat gawang.

Selain membuka musim baru, ajang Community Shield yang baru diadakan pertama kali ini digelar untuk membantu korban gempa bumi di Sumatera Barat, pekan lalu. Seluruh pendapatan di turnamen ini akan diberikan untuk para korban.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com