Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Andi Mallaranggeng: Tuan Rumah Piala Dunia Hanya Mimpi

Kompas.com - 14/02/2009, 21:13 WIB

JAKARTA, SABTU - Sebagai pribadi yang mencintai sepak bola Indonesia, Andi Mallarangeng mendukung obsesi Ketua Umum Persatuan Sepakbola Indonesia (PSSI) Nurdin Halid yang berniat menjadikan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia 2022 mendatang. Namun, obsesi itu hanya akan menjadi impian belaka apabila pengurus dan pelatih PSSI tidak berpikir sederhana dulu, yaitu bagaimana membina dan meningkatkan kualitas tim nasional terlebih dulu.

"Keinginan itu hanya menjadi mimpi belaka, dan sekadar berharap mendapatkan tiket gratis untuk mengikuti putaran Piala Dunia, apabila pengurus dan pelatih tidak memperbaiki kualitas dan kemampuan tim nasional PSSI terlebih dulu dalam berbagai kompetisi dalam dan terutama luar negeri," tandas Andi, yang juga Juru Bicara Kepresidenan, saat dihubungi Kompas, Sabtu (14/2) sore.

Menurut Andi, sebenarnya jauh lebih tepat apabila PSSI berpikir dulu membuat tim nasional yang kuat dan tangguh dalam setiap laga untuk dapat mengikuti kejuaraan Piala Dunia dan bukannya berpikir bagaimana bisa menjadi tuan rumah kejuaranaan Piala Dunia.

"Kalau ikut biding atau tender, akan tetapi tidak mempunyai tim nasional yang kuat dan tangguh serta kredible, terus terang saja itu hanya mimpi. Karena, FIFA tentu tidak akan menyertakan negara dalam tender memperebutkan tempat diselenggarakannya Piala Dunia jika tim nasionalnya tidak memiliki kemampuan apa-apa. Itu sama saja mencari tiket gratis mengikuti kejuaraan Piala Dunia," tambah Andi. Dikatakan Andi, yang mengikuti tender untuk menyelenggarakan piala dunia, tidak cuma satu dua negara, akan tetapi banyak.

"Mereka yang ikut biding bukan cuma sekadar negara yang cuma ingin tampil dan menjadi penyelenggara saja. Akan tetapi, negara yang memiliki tim nasional yang bisa diandalkan dan membawa nama harum negaranya saja. Jadi, kalau mau realistis, bentuklah tim nasional PSSI dulu jangan sekali-kali ingin menjadi tuan rumah dulu. Harus dibalik cara berpikirnya," lanjut Wapres Jusuf Kalla.

Andi kembali mencontohkan beberapa negara Afrika yang pernah mengikuti tender memperebutkan tempat penyelenggaraan Piala Dunia. "Mereka dikenal sebagai tim nasional yang kuat dan tangguh terlebih dulu. Setelah mereka memberikan bukti tim nasional yang baik, baru mereka menunjukkan diri untuk menjadi tuan rumah yang baik. Kalau tim nasional yang baik dan kuat sudah dibentuk dan terbukti, jelas pemerintah akan mendukung rencana PSSI dengan segala komitmennya," jelas Andi.

Sebelumnya, pada acara pembukaan Musyawarah Daerah Pengurus Daerah PSSI Nusa Tenggara Barat (NTB), Jumat (13/2) malam lalu, Nurdin Halid berkali-kali menegaskan keinginannya agar PSSI dapat mejandi tuan rumah sebagai penyelenggara Piala Dunia tahun 2022. Keinginannya itu, disebutkan Nurdin, bukan tanpa dasar dan bukan tiba-tiba. Apalagi mimpi di siang bolong mengingat Indonesia memiliki potensi yang sangat besar di bidang sumber daya manusia, alam dan potensi ekonomi. (HAR)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Badminton
AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

Liga Italia
Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Liga Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Badminton
Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Timnas Indonesia
Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Internasional
Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Sports
Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Liga Inggris
Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Badminton
Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Liga Indonesia
Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Internasional
Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com