Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mourinho Ingin Treble Eropa

Kompas.com - 26/12/2008, 21:19 WIB

MILAN, JUMAT - Pelatih Inter Milan, Jose Mourinho menegaskan, dia tetap berkomitmen kepada I Nerazzurri. Namun, dia punya ambisi untuk meraih treble Eropa. Maksudnya, setelah juara Premier League bersama Chelsea, dia ingin membawa Inter juara Liga Serie-A dan suatu saat nanti ingin menangani klub Spanyol dan juara Divisi Primera La Liga.

"Salah satu ambisi saya adalah menjuarai Premier League, Serie-A, dan Divisi Primera La Liga. Itu merupakan tiga kompetisi terbesar di Eropa," tegasnya kepada Sky Sport News.

Mourinho sudah dua kali juara Premier League bersama Chelsea. Kini, dia berpeluang besar membawa Inter juara Serie-A.

"Suatu hari nanti, saya akan kembali ke Inggris. Sebab, saya senang berkarier di sana. Hari kemudian, saya akan pergi ke Spanyol untuk memenangkan Divisi Primera La Liga. Tapi, saat ini, saya benar-benar bahagia bersama Inter Milan," jelasnya.

"Saya ingin membuat Inter sebagai klub yang lebih baik. Saya senang dengan yang terjadi di Inter selama ini. Ini merupakan awal bagi saya di Serie-A," lanjutnya.

Inter Milan kini masih memimpin klasemen sementara. Mereka unggul enam poin dari pesaing terdekatnya, Juventus.

"Tim saya seperti Chelsea pada musim 2004-05, sebuah mesin kemenangan. Tim ini selalu merasa memenangkan pertarungan karena sangat kuat," katanya. (CH4)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com