Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bali United Lakukan Tradisi Tirta Yatra untuk Sambut Liga 1 2023-2024

Tim-tim kontestan Liga 1 2023-2024 sudah mulai terlihat sibuk melakukan bongkar pasang pemain, pelatih, maupun ofisial.

Penjajakan kerja sama manajemen tim dengan pihak sponsor menjadi hal lain yang lumrah dilakukan dalam persiapan jelang bergulirnya kompetisi.

Bali United memiliki tradisi tersendiri sebelum menjalani bergulirnya musim baru, yaitu dengan melakukan Tirta Yatra atau sembahyang bersama.

Dalam kitab Yajur Weda, XIX. 30, Tirta Yatra dipahami sebagai perjalanan ke tempat-tempat suci atau pura untuk bersembahyang dan memperoleh air suci atau tirta.

Melalui pengabdian diperoleh kesucian, dengan kesucian didapatkan kemuliaan, dengan kemuliaan didapatkan kehormatan, dan dengan kehormatan diperoleh kebenaran. Itulah makna yang terangkum dalam Tirta Yatra.

Sehingga, tradisi ini memiliki banyak manfaat individu pemain dan tim Bali United.

Melalui Tirta Yatra terjadinya proses penyegaran kembali terhadap mental dan fisik tim untuk mengarungi musim baru, sekaligus mengagumi keagungan Sang Maha Pencipta.

Tirta Yatra diikuti seluruh komponen Bali United, mulai dari manajemen, pelatih, pemain dan ofisial.

Mereka semua menggunakan pakaian adat Bali, Payas Alit. Pada Senin (22/5/2023) siang, kegiatan ini dimulai dari homebase tim di Stadion Kapten I Wayan Dipta, lalu menuju Pura Ulun Danu Batur dan Pura Penataran Agung Besakih.

Rombongan tim berjuluk Serdadu Tridatu memohon restu kepada Tuhan Yang Maha Esa jelang mengarungi musim baru.

Bali United yang bersiap mengarungi playoff internal Liga Champions Asia melawan PSM dan Liga 1 2023-2024 ingin diberikan hasil terbaik.

Ini menjadi tradisi tahunan keempat yang telah dijalani pelatih Bali United, Stefano Cugurra. Ia dan seluruh anggota tim menjalankan kegiatan ini secara khusyuk.

Hal ini menunjukkan toleransi yang ada di Pulau Bali, termasuk di tim Bali United.

“Saya pikir acara ini adalah kegiatan tradisi yang positif untuk semua pemain maupun pelatih. Kegiatan ini sangat bagus untuk menunjukkan suasana keberagaman dan juga kekompakan dalam tim,” ucap Stefano Cugurra, pelatih yang biasa disapa Teco itu.

“Toleransi yang indah di Pulau Bali,” ujarnya lagi.

Menyambut musim baru, Stefano Cugurra berharap kompetisi berjalan normal dan Bali United bisa meraih kesuksesan dengan usaha serta kerja keras seluruh elemen tim.

“Mudah-mudahan kompetisi Liga 1 bisa home-away kembali dan suporter bisa menikmati pertandingan di Stadion Dipta,” ujarnya.

Bali United telah melakukan perombakan komposisi besar-besaran. Mereka telah melepas 13 pemain sari skuad musim lalu.

Bali United melakukan regenerasi dan penyegaran komposisi tim untuk musim depan.

Sejauh ini baru tiga rekrutan baru yang resmi diperkenalkan yaitu Taufik Hidayat, Tegar Infantrie, dan Adilson Maringa.

Agenda terdekat Bali United adalah menjalani laga uji coba melawan Persebaya Surabaya,  Minggu (28/5/2023).

Kemudian, Serdadu Tridatu akan melakoni babak playoff internal Liga Champions Asia melawan PSM Makassar dengan sistem kandang-tandang pada tanggal 6 dan 10 Juni 2023.

https://bola.kompas.com/read/2023/05/23/18000098/bali-united-lakukan-tradisi-tirta-yatra-untuk-sambut-liga-1-2023-2024

Terkini Lainnya

Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Olahraga
Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Liga Indonesia
3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Liga Indonesia
Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas Indonesia
Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Liga Inggris
Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Liga Champions
Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Timnas Indonesia
STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke