Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Indonesia Vs Burundi, STY Temukan Penyebab Finishing Pemain Buruk

KOMPAS.com - Menjelang Indonesia vs Burundi, Shin Tae-yong (STY) menemukan penyebab finishing alias penyelesaian akhir pemain skuad Garuda tidak maksimal.

Penyebab yang utama, menurut Shin Tae-yong, berasal dari pembinaan usia dini yang bermasalah.

"Kemampuan finishing pemain menurun bukan karena pelatih," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers menjelang laga timnas Indonesia vs Burundi, Jumat (24/3/2023).

"Saya melihat masalah di pembinaan usia dini, dari usia dini memang harus belajar banyak dan meningkatkan kemampuan finishing," imbuh Shin Tae-yong.

Lantaran sedari dini tidak maksimal mengasah kemampuan penyelsaian akhir, penyerang-penyerang lokal jadi sedikit terpinggirkan.

Klub-klub di Indonesia lebih suka memakai legiun asing untuk posisi-posisi krusial, termasuk striker.

"Di klub pun sama. Untuk posisi striker dan stopper itu biasanya menjadi masalah, sehingga banyak yang menggunakan pemain asing," ucap Shin Tae-yong.

Klub ikut bertanggung jawab

Permasalahan penyelesaian akhir ini bukan semata-mata tanggung jawab tim pelatih timnas Indonesia.

Shin Tae-yong merasa klub juga harus ikut berperan mengentaskan masalah finsishing pemain.

"Untuk meningkatkan kemampuan finishing para pemain timnas memang harus dari usia dini. Seharusnya di timnas tidak ada kata-kata finishing kurang," kata Shin Tae-yong.

"Apalagi timnas ini tidak memiliki cukup banyak waktu untuk memperbaiki segala sesuati dan khususnya finishing," imbuhnya.

"Klub juga harus berusaha untuk mencari solusi dari permasalahan finishing ini," tutur eks pelatih timnas Korea Selatan itu.

Shin Tae-yong akan mendampingi timnas Indonesia bertanding melawan Burundi pada laga uji cona internasional bertajuk FIFA Matchday.

Pertandingan timnas Indonesia vs Burundi bakal digelar dua kali. Laga pertama akan dihelat besok, Sabtu (25/3/2023) malam WIB, di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.

https://bola.kompas.com/read/2023/03/24/21000058/indonesia-vs-burundi-sty-temukan-penyebab-finishing-pemain-buruk

Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke