Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Man United Hancur Lebur Diterpa 7 Gol, Liverpool Berpesta di Tengah Hujan Rekor

KOMPAS.com - Manchester United hancur lebur di markas Liverpool. Mereka kebobolan tujuh gol dan menderita kekalahan terbesar dalam sejarah pertemuan kontra The Reds.

Di sisi lain, Liverpool berhak merayakan kemenangan atas Man United bersama rentetan rekor yang lahir.

Laga Liverpool vs Man United dalam pekan ke-26 Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, musim 2022-2023, berlangsung di Stadion Anfield, pada Minggu (5/3/2023) malam WIB.

Man United sejatinya dinaungi modal apik menjelang laga tersebut. Mereka tak terkalahkan dalam 11 pertandingan terakhir di semua kompetisi.

Selain itu, Man United juga baru memastikan gelar juara Piala Liga Inggris atau Carabao Cup pada 26 Februari lalu.

Skuad asuhan Erik ten Hag pun menjadi tim yang dielu-elukan setelah mengukir prestasi tersebut.

Namun, tepat satu pekan setelah meraih gelar juara Piala Liga Inggris, Man United dipermalukan oleh Liverpool.

Mereka takluk tujuh gol tanpa balas akibat gol-gol yang dicetak oleh Cody Gakpo (43', 50'), Darwin Nunez (47', 75'), Mohamed Salah (66', 83'), dan Roberto Firmino (88').

Kekalahan telak ini sekaligus mempepanjang tren buruk Man United di Stadion Anfield, markas Liverpool.

Man United tak pernah memetik kemenangan dalam delapan laga tandang terakhir kontra Liverpool di Stadion Anfield sejak 2016 atau tujuh tahun silam.

Bahkan, Man United sudah kebobolan 13 kali dan tak pernah mencetak satu gol pun dalam empat pertandingan terakhir di Stadion Anfield.

Klub berjulukan Setan Merah itu kali terakhir membobol gawang Liverpool di Stadion Anfield pada Desember 2018.

Pelatih Man United Erik ten Hag tak bisa menyembunyikan rasa kecewa setelah skuad asuhannya takluk 0-7 dari Liverpool.

Dia murka dan merasa terkejut dengan hasil memalukan yang dialami Man United. Padahal, dalam beberapa pekan terakhir, skuad asuhannya bisa menunjukkan sikap pemenang dan membuktikan kualitas lewat prestasi.

Terlepas dari kemarahan itu, Erik ten Hag tetap yakin Man United bisa segera bangkit dari keterpurukan.

"Kami sudah melihat di masa lalu, kami bisa bangkit kembali. Setelah (kekalahan) dari Brentford, Manchester City," kata Erik ten Hag seusai laga kontra Liverpool, dikutip dari BBC.

"Ini jelas merupakan kemunduran yang besar dan tidak dapat diterima. Saya sangat kecewa dan marah," ujar Erik ten Hag.

Kekalahan dari Liverpool juga membuat Man United tertahan di peringkat ketiga klasemen Liga Inggris dengan koleksi 49 poin dari 25 laga.

Sementara itu, Liverpool berhak naik ke peringkat kelima. Anak-anak asuh Juergen Klopp kini mengantongi 42 poin dan kembali bersaing menuju empat besar klasemen Liga Inggris.

Liverpool pun berhak merayakan keberhasilan tersebut bersama sejumlah rekor yang tercipta dalam laga kontra Man United.

The Reds, julukan Liverpool, baru saja mencatat kemenangan terbesar mereka dalam sejarah pertandingan kompetitif melawan Man United.

Liverpool melampaui kemenangan terbesar sebelumnya yang terjadi pada Oktober 1895 (7-1 di kasta kedua).

Berkat tambahan dua gol tersebut, Mohamed Salah menjadi pencetak gol terbanyak sepanjang masa Liverpool di Liga Inggris.

Dilansir dari Opta, dia telah membukukan 129 gol dalam 205 penampilan bersama Liverpool di pentas Premier League.

Selain itu, Mohamed Salah juga mengukir rekor sebagai pemain Liverpool pertama yang mencetak gol dalam enam penampilan beruntun melawan Man United di semua kompetisi.

https://bola.kompas.com/read/2023/03/06/04500018/man-united-hancur-lebur-diterpa-7-gol-liverpool-berpesta-di-tengah-hujan-rekor

Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Hasil Thailand Open 2023: Sabar/Reza Lolos Perempat Final Susul Fikri/Bagas

Hasil Thailand Open 2023: Sabar/Reza Lolos Perempat Final Susul Fikri/Bagas

Sports
Jadwal Pekan Pertama Liga 1 2023-2024: Dimulai Juli, Dibuka Persija Vs PSM Makassar di GBK

Jadwal Pekan Pertama Liga 1 2023-2024: Dimulai Juli, Dibuka Persija Vs PSM Makassar di GBK

Sports
Tim Tenis Meja Putri U9 Indonesia Raih Perunggu di Singapura

Tim Tenis Meja Putri U9 Indonesia Raih Perunggu di Singapura

Sports
Arema FC Menanti Kedatangan Pemain Timnas Kamerun

Arema FC Menanti Kedatangan Pemain Timnas Kamerun

Liga Indonesia
Cerita Malaysia Tolak Undangan Argentina, Merasa Belum Saatnya

Cerita Malaysia Tolak Undangan Argentina, Merasa Belum Saatnya

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2023: Lanny/Ribka Tumbang, Ganda Putri Indonesia Tak Tersisa

Hasil Thailand Open 2023: Lanny/Ribka Tumbang, Ganda Putri Indonesia Tak Tersisa

Badminton
Persib U17 Berlatih di Qatar, Rasakan Fasilitas Kelas Dunia Aspire Academy

Persib U17 Berlatih di Qatar, Rasakan Fasilitas Kelas Dunia Aspire Academy

Sports
Roma Gagal Main di Liga Champions, Kabar Bagus bagi Mourinho

Roma Gagal Main di Liga Champions, Kabar Bagus bagi Mourinho

Liga Lain
Hasil Thailand Open 2023: Kalahkan Satwik/Chirag, Fikri/Bagas Lolos Perempat Final

Hasil Thailand Open 2023: Kalahkan Satwik/Chirag, Fikri/Bagas Lolos Perempat Final

Sports
Jejak Konsistensi Persib Orbitkan Binaan Akademi ke Tim Utama

Jejak Konsistensi Persib Orbitkan Binaan Akademi ke Tim Utama

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2023: Apriyani/Fadia Gugur, Ganda Putri Indonesia Tersisa Satu

Hasil Thailand Open 2023: Apriyani/Fadia Gugur, Ganda Putri Indonesia Tersisa Satu

Badminton
AC Milan Rilis Jersey 2023-2024, Corak “M” yang Penuh Arti

AC Milan Rilis Jersey 2023-2024, Corak “M” yang Penuh Arti

Liga Italia
3 Musim Asnawi di Liga Korea: Sempat Homesick, Gaji Lebih Kecil dari Indonesia

3 Musim Asnawi di Liga Korea: Sempat Homesick, Gaji Lebih Kecil dari Indonesia

Sports
Bagus Kahfi Sudahi Petualangan di Eropa: Ingin Main Bola, Tak Mau Buang Waktu

Bagus Kahfi Sudahi Petualangan di Eropa: Ingin Main Bola, Tak Mau Buang Waktu

Liga Indonesia
Total Hadiah Sevilla Juara Liga Europa, Setengah Harga Paulo Dybala

Total Hadiah Sevilla Juara Liga Europa, Setengah Harga Paulo Dybala

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+