Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Chelsea Vs Leeds: Februari Kelabu, The Blues Putus Tren Buruk di Awal Maret

KOMPAS.com - Chelsea berhasil mengakhiri tren buruk dengan kemenangan yang mereka raih atas Leeds United pada pekan ke-26 Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, musim 2022-2023.

Laga Chelsea vs Leeds United dalam lanjutan Liga Inggris musim 2022-2023 berlangsung di Stadion Stamford Bridge, London, pada Sabtu (4/3/2023) malam WIB.

Chelsea selaku tim tuan rumah memenangi laga tersebut dengan skor 1-0 berkat gol semata wayang Wesley Fofana pada menit ke-53.

Bagi Wesley Fofana, itu merupakan gol pertama yang ia cetak untuk Chelsea di pentas Liga Inggris sejak ia didatangkan dari Leicester City pada Agustus 2022.

Gol pertama dari Wesley Fofana datang pada saat yang tepat. 

Sebelum Wesley Fofana mencetak gol, Chelsea sempat buntu di hadapan Leeds United.

Klub berjulukan The Blues itu baru bisa memecah kebuntuan setelah melewatkan sederet peluang.

Chelsea tercatat melakoni empat pertandingan di pentas Liga Inggris pada Februari lalu.

Dari keempat laga tersebut, Chelsea tak pernah meraih kemenangan dengan catatan dua kekalahan dan dua hasil imbang.

Artinya, mereka hanya mampu meraih dua poin sepanjang Februari.

Chelsea baru bisa memutus tren buruk ketika melakoni laga pertama pada Maret 2023.

Kini, Chelsea menempati peringkat ke-10 klasemen Liga Inggris dengan koleksi 34 poin dari 25 laga.

Mereka masih tertinggal tujuh angka dari Newcastle United yang menduduki peringkat kelima.

Sementara itu, Leeds United teratahan di peringkat ke-17 klasemen Liga Inggris 2022-2023.

Leeds United hanya unggul selisih gol atas Bournemouth yang berada di peringkat ke-18 atau batas atas zona degradasi.

Susunan pemain Chelsea vs Leeds:

Chelsea (3-4-3): 1-Kepa (GK); 4-Badiashiler, 26-Koulibaly, 33-Fofana; 21-Chilwell, 5-Enzo, 8-Kovacic, 12-Loftus-Cheek; 11-Felix, 17-Sterling, 29-Havertz.

Cadangan: 13-Bettinelli (GK), 14-Chalobah, 15-Mudryk, 20-Zakaria, 22-Ziyech, 23-Gallagher, 30-Chukwuemeka, 9-Aubameyang, 31-Madueke.

Pelatih: Graham Potter.

Leeds United (4-2-3-1): 1-Meslier (GK); 2-Ayling, 3-Firpo, 5-Koch, 39-Woeber; 12-Adams, 28-McKennie; 7-Aaronson, 10-Summerville, 11-Harrison; 24-Rutter.

Cadangan: 22-Robies (GK), 21-Struijk, 25-Kristensen, 8-Roca, 18-Gyabi, 63-Gray, 29-Gnonto, 42-Greenwood, 49-Joseph.

Pelatih: Javi Gracia.

https://bola.kompas.com/read/2023/03/04/23561928/hasil-chelsea-vs-leeds-februari-kelabu-the-blues-putus-tren-buruk-di-awal-maret

Terkini Lainnya

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

Sports
Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Liga Indonesia
6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

Sports
Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Liga Indonesia
Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Liga Inggris
Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Liga Indonesia
Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Liga Italia
Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke