Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Marseille Vs PSG 2-1: Magis Messi Hilang, Les Parisiens Tersingkir

Laga Marseille vs PSG dalam jadwal Piala Perancis digulirkan di Stade Velodrome pada Kamis (9/2/2023) dini hari WIB.

Gawang PSG dijebol dua kali oleh Marseille melalui Alexis Sanchez dari titik putih (31’) dan tendangan roket Ruslan Malinovskyi (57’).

PSG merobek gawang Marseille lewat tandukan Sergio Ramos yang memanfaatkan umpan Neymar pada menit ke-45+2.

Oleh karena itu, PSG dipastikan menelan pil pahit tersingkir dari Coupe de France seusai dibekuk 1-2 oleh Marseille.

Dalam pertandingan kontra Marseille, magis Lionel Messi hilang. Pemain berjuluk La Pulga itu tak mampu membukukan gol dan assist.

Ulasan pertandingan Marseille vs PSG

Marseille mendapatkan penalti pada menit ke-31. Alexis Sanchez lantas maju sebagai algojo titik putih.

Alexis Sanchez berhasil menjebol gawang PSG dari tendangan penalti, sehingga Marseille untuk sementara unggul 1-0.

PSG lalu membalas gol Marseille melalui aksi Sergio Ramos saat pertandingan memasuki menit ke-45+2.

Sergio Ramos merobek gawang Marseille dengan tandukannya seusai memanfaatkan operan Neymar dari sepak pojok.

Dengan demikian, pertandingan Marseille vs PSG pada babak pertama berakhir imbang 1-1.

Berlanjut ke babak kedua, Marseille kembali menggetarkan jala PSG lewat tendangan roket Ruslan Malinovskyi pada menit ke-57.

Situasi itu membuat Marseille kembali memimpin 2-1 atas Paris Saint-Germain.

PSG terus berupaya untuk mencetak gol balasan. Namun, tak berhasil, sehingga Les Parisiens dipastikan kalah 1-2 dari Marseille.

MARSEILLE vs PSG 2-1 (Alexis Sanchez 31’penalti, Ruslan Malinovskyi 57’/Sergio Ramos 45+2’)

Susunan pemain Marseille vs PSG

Marseille: 1-Lopez; 2-Mbemba, 4-Gigot, 5-Rongier; 7-Clauss, 6-Guendouzi, 8-Veretout, 3-Kolasinac (12-Issa 63’); 9-Under (14-Ounahi 86’), 11-Malinovskyi; 10-Alexis Sanchez (15-Vitor 90').

Pelatih: Igor Tudor.

PSG: 1-Donnarumma; 2-Hakimi, 5-Marquinhos, 4-Ramos, 3-Mendes; 9-Pereira (19-Warren 63’); 8-Ruiz, 7-Vitinha (15-Ekitike 63’), 6-Verratti (18-Soler 77’); 11-Neymar, 10-Lionel Messi.

Pelatih: Christophe Galtier.

https://bola.kompas.com/read/2023/02/09/05080248/hasil-marseille-vs-psg-2-1-magis-messi-hilang-les-parisiens-tersingkir

Terkini Lainnya

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke