Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persib Vs Borneo FC: Peruntungan Stefano Lilipaly yang Selalu Bobol Gawang Maung Bandung

KOMPAS.com - Stefano Lilipaly, gelandang Borneo FC Samarinda, wajib mendapatkan perhatian khusus dari para pemain Persib Bandung. 

Pasalnya, sang pemain selalu menjadi momok. Ia nyaris tak pernah absen mencetak gol saban bertemu Maung Bandung, julukan Persib.

Persib akan melawan Borneo FC pada pekan ke-20 Liga 1 2022-23. Duel akan digelar di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Kamis (26/1/2023).

Lilipaly bakal jadi andalan Borneo FC. Aksinya patut jadi perhatian karena ia selalu mampu membobol gawang Persib pada setiap musim. 

Sejak berkostum Bali United, pemain jebolan FC Utrecht ini lima kali mengoyak gawang Maung Bandung, baik saat gawang Persib dikawal I Made Wirawan maupun Teja Paku Alam.

Berikut ini catatan Stefano Lilipaly membobol gawang Persib:

Lilipaly kini sudah menyumbangkan total empa gol dan lima assist dalam 17 pertandingan Borneo FC.

Ia merupakan salah satu pemain yang memiliki menit bermain terbanyak di tim Pesut Etam.

Pemain yang mengenakan nomor punggung 14 ini ingin menunjukkan bahwa ia bisa berkontribusi lebih baik daripada di klub sebelumnya, Bali United.

“Ya untuk tim bagus sekali di Borneo dan juga saya ingin memberikan kontribusi untuk tim baru saya,” katanya.

“Membuat saya ingin memberikan performa lebih dari di Bali United dan semua bisa lihat saya bisa kasih maksimal di sini, bisa memberikan kontribusi untuk Borneo,” paparnya.

Lilipaly bertekad mengulangi peruntungannya pada putaran pertama. Kala itu, ia mencetak gol ke gawang Persib dan mempersembahkan kemenangan untuk timnya. 

Pada putaran pertama, Pesut Etam menjinakkan Maung Bandung dengan skor 4-1.

Namun ia menggarisbawahi bahwa kekuatan Persib kali ini berbeda jauh daripada sebelumnya.

Tim arahan Luis Milla datang dengan mentalitas yang membumbung tinggi lantaran tak terkalahkan dalam 11 pertandingan terakhir.

“Persib punya pemain bagus sekali dan kami juga dari Piala Presiden sampai sekarang sudah bermain dengan bagus,” sebut Lilipaly. 

“Itu akan menjadi pertandingan besar, dua tim yang berada di atas dan cuma selisih tiga poin. Semua suka bermain pada pertandingan seperti ini.”

“Tim Borneo sudah siap, semoga kami bisa mendapatkan hasil yang positif, itu yang paling penting buat kami,” pungkasnya.

https://bola.kompas.com/read/2023/01/26/06000048/persib-vs-borneo-fc--peruntungan-stefano-lilipaly-yang-selalu-bobol-gawang-maung

Terkini Lainnya

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All StarĀ 

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All StarĀ 

Sports
Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Liga Indonesia
Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Sports
Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Liga Indonesia
Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Liga Indonesia
Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Liga Indonesia
AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads

Copyright 2008 - 2023 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke