Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Klasemen Liga Italia: AC Milan Amankan Poin, Inter Mengancam

KOMPAS.com - AC Milan berhasil mengamankan raihan poin setelah sempat tertinggal dua gol pada laga lanjutan Serie A, kasta tertinggi Liga Italia, musim 2022-2023, kontra tuan rumah Lecce.

Sementara itu, Inter Milan, mampu memenangi laga kandang kontra Hellas Verona. Mereka mengancam posisi AC Milan dan Juventus selaku pesaing terdekat di papan klasemen Liga Italia 2022-2023.

Laga Lecce vs AC Milan dalam rangkaian pekan ke-18 Liga Italia 2022-2023 berlangsung di Stadion Via del Mare pada Minggu (15/1/2023) dini hari WIB.

AC Milan selaku tim tamu dipaksa bekerja keras dalam laga tersebut. Bahkan, anak-anak asuh Stefano Pioli sempat tertinggal 0-2 akibat gol bunuh diri Theo Hernandez (3') dan sundulan Federico Baschirotto (23').

Pasukan Rossoneri, julukan AC Milan, baru menunjukkan tanda-tanda kebangkitan ketika memasuki pertengahan babak kedua.

Mereka sukses memperkecil ketertinggalan via gol Rafael Leao (58') sebelum menyamakan kedudukan menjadi 2-2 melalui sundulan Davide Calabria (70').

Lalu, kedudukan 2-2 bertahan hingga laga usai. AC Milan setidaknya mengamankan satu poin dari laga tandang kontra Lecce.

Kini, AC Milan masih berada di peringkat kedua klasemen Liga Italia dengan koleksi 38 poin dari 18 laga.

AC Milan tertinggal sembilan angka dari Napoli yang tampak perkasa di puncak klasemen.

Pada saat bersamaan, AC Milan juga dibayangi oleh Juventus dan Inter Milan.

Inter Milan semakin mendekati raihan poin AC Milan setelah memenangi laga kontra Hellas Verona.

Laga Inter vs Verona berlangsung di Stadion Giuseppe Meazza, Milan, pada Minggu (15/1/2023) dini hari WIB.

Inter Milan selaku tim tuan rumah memenangi laga tersebut dengan skor 1-0 berkat gol semata wayang Lautaro Martinez pada menit ketiga.

Berkat kemenangan itu, Inter Milan sukses menyamai raihan poin Juventus yang berada di peringkat ketiga klasemen Liga Italia.

Saat ini, Inter Milan dan Juventus sama-sama mengantongi 37 poin dari 18 pertandingan.

Inter Milan yang berada di peringkat keempat juga mengancam posisi rival sekotanya, AC Milan.

Selisih poin antara dua klub asal Kota Milan itu kini hanya berjarak satu angka.

https://bola.kompas.com/read/2023/01/15/05255238/klasemen-liga-italia-ac-milan-amankan-poin-inter-mengancam

Terkini Lainnya

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads

Copyright 2008 - 2023 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke