Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Marc Klok Sesali Hasil Imbang Indonesia Vs Vietnam: Kami Layak Menang

KOMPAS.com - Marc Klok menilai bahwa timnas Indonesia pantas menang melawan Vietnam pada laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022.

Indonesia bertindak sebagai tuan rumah lebih dulu pada pertemuan pertama kontra Vietnam di semfinal Piala AFF 2022.

Duel Indonesia vs Vietnam digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (6/1/2023) sore WIB.

Hasilnya, kedua kesebalasan harus puas dengan hasil imbang tanpa gol alias 0-0.

Gelandang timnas Indonesia Marc Klok tampak kurang puas dengan hasil seri itu. Dia menilai skuad Garuda layak menang.

"Jujur, saya rasa kami sebenarnya layak untuk menang," kata Klok selepas laga Indonesia vs Vietnam, dikutip dari akun Twitter AFF Mitsubishi Eletric Cup, Sabtu (7/1/2023).

"Saya bangga dengan bagaimana tim ini bermain. Sayangnya pertandingan berakhir dengan skor 0-0," imbuh pemain asal Persib Bandung itu.

Menilik statistik resmi Piala AFF, Indonesia sebetulnya tidak banyak menguasai bola. 

Ball possession timnas Indonesia hanya 44 persen, sedangkan Vietnam 56 persen.

Namun, dari segi penciptaan peluang, tim Merah Putih sedikit di atas The Golden Star Warriors.

Timnas Indonesia melepas total delapan tembakan, dengan dua di antaranya mengarah ke gawang.

Peluang-peluang timnas Indonesia banyak dihasilkan melalui transisi positif atau serangan balik.

Sementara itu, Vietnam hanya mencatatkan satu shot on target dari empat percobaan.

"Saya pikir kami menampilkan permainan yang sangat baik. Permainan bola yang agresif, menyerang dan serangan balik yang bagus. Banyak peluang emas" kata Klok.

"Sektor pertahanan juga sangat kompak," ucap pemain kelahiran Amsterdam, Belanda, 29 tahun lalu itu.

Setelah ini, timnas Indonesia akan bertandang ke markas Vietnam untuk melakoni laga leg kedua semifinal Piala AFF 2022.

Pertandingan Vietnam vs Indonesia rencananya bakal dihelat di Stadion My Dinh, Hanoi, Vitenam, Senin (9/1/2023) malam WIB.

https://bola.kompas.com/read/2023/01/07/12400008/marc-klok-sesali-hasil-imbang-indonesia-vs-vietnam-kami-layak-menang

Terkini Lainnya

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke