Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Argentina Juara Piala Dunia 2022: Messi Sampai Tak Bisa Berlari...

KOMPAS.com – Argentina sudah dipastikan menjadi juara Piala Dunia 2022 seusai meraih kemenangan atas Perancis dalam partai final.

Pertandingan Argentina vs Perancis dalam final Piala Dunia 2022 sudah rampung bergulir di Stadion Lusail, Doha, Qatar, pada Minggu (18/12/2022).

Final Piala Dunia 2022 berlangsung dramatis. Argentina dan Perancis saling membalas gol selama 120 menit.

Argentina awalnya mampu unggul lebih dulu 2-0 atas Perancis melalui Lionel Messi (23’penalti) dan Angel Di Maria (36’).

Namun, Kylian Mbappe menjadi pembeda. Ia mampu mencetak dua gol beruntun dalam tempo waktu satu menit (80’penalti dan 81’).

Lionel Messi sempat membuat gol pada menit ke-108 untuk mengantarkan Argentina memimpin 3-2 atas Perancis.

Namun, lagi-lagi, Kylian Mbappe muncul sebagai perusak. Ia berhasil mencatatkan namanya di papan skor lewat titik putih pada menit ke-118.

Gol Kylian Mbappe memaksa Argentina untuk melanjutkan pertandingan melawan Perancis ke babak adu penalti.

Dalam babak adu penalti, Argentina mampu menumbangkan Perancis. La Albiceleste menang dengan skor 4-2.

Kemenangan Argentina atas Perancis dipastikan setelah Gonzalo Montiel mampu menjalankan tugasnya dengan apik sebagai algojo penalti.

Saat mengetahui Gonzalo Montiel berhasil mencetak gol, komentator laga dalam bahasa Inggris, Peter Drury, menyebut Lionel Messi hanya bisa terpaku di lingkaran tengah lapangan.

Ia seolah-olah tak percaya sudah menang di Piala Dunia 2022.

Kala itu, Lionel Messi tak sanggup berlari merayakan keberhasilan Argentina juara Piala Dunia 2022.

Messi seperti berselebrasi dalam sunyi. Ia diam di tengah lapangan dan bersenang-senang bersama Leandro Paredes atas pencapaiannya pada Piala Dunia 2022.

Trofi Piala Dunia 2022 memang sangat berarti bagi Messi. Ini melengkapi pencapaiannya sebagai pesepak bola profesional.

Sepanjang karier profesionalnya, Messi sudah meraih 39 kali mengangkat trofi juara, termasuk Piala Dunia 2022.

https://bola.kompas.com/read/2022/12/19/01340608/argentina-juara-piala-dunia-2022-messi-sampai-tak-bisa-berlari

Terkini Lainnya

Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Liga Italia
Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Sports
Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Liga Inggris
Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Liga Indonesia
Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke