Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Argentina Vs Perancis: 29,9 Persen Adu Penalti, Siapa Diunggulkan?

KOMPAS.com - Argentina dan Perancis akan bertanding dalam final Piala Dunia 2022 yang dijadwalkan berlangsung di Stadion Lusail, Qatar, pada Minggu (18/12/2022) malam WIB.

Laga Argentina vs Perancis pada final Piala Dunia 2022 Qatar itu berpotensi berakhir imbang hingga harus ditentukan lewat adu penalti.

Adu penalti akan dilakukan jika laga Argentina vs Perancis masih berkedudukan imbang sampai babak tambahan waktu 2 x 15 menit usai.

Berdasarkan laporan The Analyst, superkomputer telah menunjukkan bahwa persentase potensi hasil imbang dalam laga Argentina vs Perancis mencapai 29,9 persen.

Angka tersebut terbilang besar apabila dibandingkan dengan persentase kemenangan yang dimiliki Argentina (35,1 persen) dan Perancis (35 persen).

Lalu, siapa yang diunggulkan jika laga Argentina vs Perancis benar-benar harus ditentukan lewat adu penalti?

Pertanyaan tersebut bisa dijawab dengan melihat riwayat kedua tim ketika melakukan adu penalti di pentas Piala Dunia.

Argentina menjadi tim yang paling sering terlibat dalam adu penalti saat berlaga di Piala Dunia.

Mereka sudah enam kali menjalani adu penalti dalam sejarah keikutsertaannya di kompetisi sepak bola terakbar empat tahunan tersebut.

Tim Tango, julukan Timnas Argentina, mampu memetik lima kemenangan dari enam adu penalti.

Artinya, persentase kemenangan Argentina ketika menjalani adu penalti ada di angka 83,33 persen.

Di sisi lain, Perancis tercatat telah menjalani empat adu penalti dalam sejarah keikutsertaannya di Piala Dunia.

Perancis mampu memetik dua kemenangan dari empat adu penalti tersebut, tepatnya ketika melawan Brasil (perempat final edisi 1986) dan Italia (perempat final edisi 1998).

Dengan demikian, persentase kemenangan Perancis pada drama adu penalti di Piala Dunia hanya mencapai 50 persen.

Angka tersebut lebih rendah ketimbang persentase kemenangan Argentina dalam drama adu penalti.

Melihat dari catatan tersebut, Argentina lebih layak diunggulkan untuk memenangi adu penalti pada final Piala Dunia 2022.

Argentina pun telah melalui drama adu penalti dalam perjalanan menuju partai puncak Piala Dunia 2022, yakni ketika melawan Belanda di perempat final atau 8 besar.

Di sisi lain, Perancis belum memiliki pengalaman adu penalti selama pergelaran Piala Dunia 2022 Qatar.

Bahkan, Perancis kali terakhir mencicipi atmosfer adu penalti di pentas Piala Dunia ketika melawan Italia pada final edisi 2006.

https://bola.kompas.com/read/2022/12/18/16200078/argentina-vs-perancis--29-9-persen-adu-penalti-siapa-diunggulkan-

Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke