Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Piala Dunia 2022: Keyakinan Legenda Brasil, Tuhan Akan Memahkotai Messi

KOMPAS.com - Legenda sepak bola Brasil Rivaldo mendukung Argentina menjadi juara Piala Dunia 2022 seusai Lionel Messi dkk berhasil mengalahkan Kroasia dan melaju ke final.

Rivaldo yakin, Tuhan akan memahkotai Lionel Messi sebagai juara dunia pada hari Minggu nanti, ketika pergelaran Piala Dunia 2022 memasuki hari terakhir.

Menurut Rivaldo, Lionel Messi sudah sangat layak meraih gelar juara dunia setelah sederet pencapaian yang telah ia ukir di dunia sepak bola.

Lionel Messi pun menunjukkan permainan kelas atas saat membawa Argentina lolos ke final Piala Dunia 2022.

Dia mencetak satu gol dan satu assist untuk membantu Argentina menang 3-0 atas runner-up Piala Dunia 2018, Kroasia, Rabu (14/12/2022) dini hari WIB.

Saat ini, Lionel Messi telah mencetak lima gol pada pergelaran Piala Dunia 2022. Dia bersaing dengan penyerang Perancis, Kylian Mbappe, di daftar top skor Piala Dunia Qatar.

Penampilan dan peran krusial Messi di timnas Argentina itulah yang kemudian meyakinkan Rivaldo.

Rivaldo percaya Messi akan mengakhiri petualangan panjang di lima edisi Piala Dunia dengan raihan gelar juara bersama timnas Argentina.

"Kami tidak lagi memiliki Brasil atau Neymar di final. Jadi, saya akan tetap mendukung Argentina," tulis Rivaldo di akun Instagram pribadinya, dikutip dari Goal International.

"Tidak ada kata-kata untuk Anda, Lionel Messi. Anda sudah layak menjadi juara dunia sebelumnya, tetapi Tuhan tahu segalanya dan akan memahkotai Anda hari Minggu nanti," imbuh Rivaldo.

"Anda pantas meraih gelar ini untuk Anda pribadi dan untuk sepak bola indah yang selalu Anda mainkan. Saya mengangkat topi dan semoga Tuhan memberkati Anda," demikian pernyataan Rivaldo.

Setelah mengalahkan Kroasia, Argentina tinggal selangkah lagi menjadi juara Piala Dunia 2022.

Namun, untuk memastikan gelar juara itu, Argentina masih harus memenangi partai puncak yang dijadwalkan berlangsung di Stadion Lusail, Qatar, pada Minggu (18/12/2022) malam WIB.

Di final, Argentina akan melawan pemenang laga antara juara bertahan Perancis dan tim penuh kejutan, Maroko.

Adapun laga Perancis vs Maroko dalam rangkaian semifinal Piala Dunia 2022 akan digelar di Stadion Al Bayt, Al Khor, pada Kamis (15/12/2022) pukul 02.00 WIB.

https://bola.kompas.com/read/2022/12/14/22000068/piala-dunia-2022--keyakinan-legenda-brasil-tuhan-akan-memahkotai-messi

Terkini Lainnya

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke