Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Argentina Vs Australia di 16 Besar Piala Dunia 2022: Messi Manusia 1.000 Laga

KOMPAS.com – Penyerang Argentina, Lionel Messi, berpotensi menjalani pertandingan ke-1.000 jika tampil melawan Australia di babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Adapun pertandingan Argentina vs Australia dalam jadwal Piala Dunia 2022 bergulir di Stadion Ahmad bin Ali pada Minggu (4/12/2022) dini hari WIB.

Menurut laporan The Times, Messi sudah melakoni 999 pertandingan selama karier profesionalnya sebagai pesepak bola.

Penampilan terbanyak Messi tercipta saat membela Barcelona. Ia mencatatkan 778 pertandingan dengan 694 di antaranya sebagai starter.

Setelah bermain buat Barcelona, Messi pindah ke Paris Saint-Germain. Di klub ibu kota itu, Messi sudah membuat 53 penampilan.

Beralih ke level internasional, Lionel Messi sudah membukukan 168 penampilan bersama Argentina sejak debutnya pada 17 Agustus 2005.

Pemain berjuluk La Pulga masih berusia 18 tahun saat tampil untuk kali pertama bermain buat timnas senior Argentina.

Messi pun sangat tajam saat tampil di lapangan. Secara keseluruhan, La Pulga sudah menorehkan 788 gol.

Pemain bertubuh mungil itu pun berpotensi menambah pundi-pundi golnya jika kembali dipercaya mentas oleh Lionel Scaloni dalam pertandingan 16 besar Piala Dunia 2022 kontra Australia.

Selain itu, Lionel Messi juga akan menambah catatan penampilannya menjadi 1.000 kali apabila mentas melawan Australia.

Bek Australia, Harry Souttar, mengungkapkan bahwa dia bakal berusaha untuk menghentikan pergerakan Lionel Messi.

“Kami harus waspada kepada semuanya. Bukan hanya satu orang yang bisa menghentikannya,” ucap Souttar dikutip dari BBC.

Harry Souttar lalu memuji Lionel Messi. Ia mengatakan bahwa bakal sulit untuk melihat pemain setipe La Pulga lagi di masa depan.

“Messi sudah menjadi salah satu dari dua pemain paling menonjol di dunia (bersama dengan Cristiano Ronaldo),” ucap dia.

“Dan itu bakal membutuhkan waktu yang lama sampai kita melihat lagi bakat seperti itu,” kata dia menambahkan.

https://bola.kompas.com/read/2022/12/03/18000058/argentina-vs-australia-di-16-besar-piala-dunia-2022--messi-manusia-1.000-laga

Terkini Lainnya

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke