Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Korea Selatan Vs Portugal, Koneksi yang Hancurkan Ronaldo dkk

KOMPAS.com - Koneksi antara dua penyerang Korea Selatan, Son Heung-min dan Hwang Hee-chan, mampu menghancurkan Portugal yang selangkah lagi menorehkan catatan tak terkalahkan di fase grup Piala Dunia 2022 Qatar.

Hal itu terbukti ketika Son Heung-min dan Hwang Hee-chan berkolaborasi untuk mencetak gol kemenangan ke gawang Portugal pada laga terakhir Grup H Piala Dunia 2022.

Laga Korea Selatan vs Portugal dalam matchday terakhir fase grup Piala Dunia 2022 Qatar berlangsung di Education City Stadium, Doha, pada Jumat (2/12/2022) malam WIB.

Korea Selatan menanggung beban berat ketika melakoni laga tersebut. Mereka wajib memetik kemenangan untuk menjaga asa lolos ke 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar.

Beban Korea Selatan semakin terasa berat ketika Portugal mencetak gol pembuka melalui aksi Ricardo Horta pada menit kelima.

Namun, Son Heung-min dkk tidak menyerah begitu saja. Mereka tampil dengan penuh keberanian meski tidak didampingi oleh sang pelatih, Paulo Bento, yang terkena kartu merah pada laga sebelumya.

Setelah melancarkan sederet serangan, Korea Selatan mampu menyamakan kedudukan lewat aksi Kim Young-gwon pada menit ke-27.

Gol dari Kim Young-gwon membangkitkan semangat Korea Selatan yang perlu mencetak satu gol lagi untuk membalikkan kedudukan.

Akan tetapi, mereka tak kunjung mencetak gol tambahan hingga laga memasuki menit-menit akhir.

Ketika pertandingan semakin menunjukkan tanda-tanda hasil imbang, Korea Selatan memperoleh keajaiban yang mereka nanti-nantikan.

Mereka memperoleh momentum serangan balik yang dimotori oleh Son Heung-min.

Son Heung-min dengan kemampuannya dalam menggiring bola terus berlari mendekati kotak penalti.

Pada saat bersamaan, Hwang Hee-chan juga berlari mendekati Son Heung-min dan membuka opsi passing.

Benar saja, Son Heung-min dengan kejeliannya mampu mengirim umpan terukur kepada Hwang Hee-chan yang lolos dari jebakan offside.

Hwang Hee-chan pun berhasil melakukan penyelesaian akhir dan membawa Korea Selatan berbalik unggul 2-1 atas Portugal.

Gol Hwang Hee-chan yang lahir pada menit ke-90+1 itu sekaligus menjadi penentu kemenangan Taegeuk Warriors, julukan timnas Korea Selatan.

Seusai pertandingan, Hwang Hee-chan mengungkapkan bahwa dirinya selalu mendapat kepercayaan penuh dari rekan setim.

Hwang Hee-chan pun selalu menaruh kepercayaan lebih kepada rekan setimnya, termasuk Son Heung-min.

Sikap saling percaya itu membentuk koneksi antarpemain di lapangan seperti ketika Hwang Hee-chan dan Son Heung-min berkolaborasi untuk mencetak gol kemenangan atas Portugal.

"Heung-min berbicara kepada saya sebelum pertandingan bahwa saya akan menciptakan sesuatu hari ini, dan dia mempercayai saya," kata Hwang Hee-chan, dikutip dari Sky Sports.

"Ketika saya masuk sebagai pemain pengganti, banyak rekan setim yang mengatakan itu juga. Itu berdampak bagus," imbuhnya.

"Ketika Son mendapatkan bola, saya yakin dia akan mengoper bola kepada saya. Itu adalah umpan yang luar biasa dan membuat tugas saya jauh lebih mudah," tutur Hwang Hee-chan.

Gol hasil kerja sama Son Heung-min dan Hwang Hee-chan menghancurkan Portugal yang sejatinya sudah dekat dengan catatan tak terkalahkan di fase grup Piala Dunia 2022.

Kekalahan dari Korea Selatan membuat Cristiano Ronaldo dkk harus rela mengakhiri perjuangan di fase grup dengan torehan enam poin.

Bagi Portugal, raihan poin itu sudah cukup untuk mengantarkan mereka menjadi juara Grup H dan lolos ke 16 besar Piala Dunia 2022.

Portugal lolos ke 16 besar bersama Korea Selatan yang finis di peringkat kedua.

Korea Selatan berhak menempati peringkat kedua karena unggul produktivitas gol atas Uruguay yang tertahan di posisi ketiga.

https://bola.kompas.com/read/2022/12/03/10400058/korea-selatan-vs-portugal-koneksi-yang-hancurkan-ronaldo-dkk

Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke