Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bagan 16 Besar Piala Dunia 2022: Maroko Vs Spanyol, Jepang Vs Kroasia

KOMPAS.com - Bagan 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar menyajikan laga-laga yang mempertandingkan para juara dan runner-up grup.

Terkini, terdapat empat negara yang dipastikan lolos dari fase grup dan menambah daftar tim di bagan 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar. 

Keempat tim tersebut adalah Maroko, Kroasia, Jepang, dan Spanyol. Mereka mengamankan tiket 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar pada matchday terakhir fase grup.

Maroko dan Kroasia lolos ke 16 besar Piala Dunia 2022 dengan status juara dan runner-up Grup F.

Singa Atlas, julukan timnas Maroko, menjadi juara Grup F setelah finis di posisi teratas klasemen dengan koleksi tujuh poin dari tiga pertandingan.

Mereka unggul dua angka atas Kroasia yang finis di peringkat kedua dengan torehan lima poin.

Maroko dan Krosia mengungguli Belgia yang harus rela angkat koper lebih cepat setelah finis di peringkat ketiga klasemen Grup F.

Belgia akan pulang bersama Kanada yang tak mampu meraih poin selama bersaing di Grup F Piala Dunia 2022 Qatar.

Selanjutnya, Maroko selaku juara Grup F akan melawan runner-up Grup E Spanyol pada 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar.

Sementara itu, Kroasia sebagai runner-up Grup F dijadwalkan melawan Jepang yang lolos ke 16 besar dengan status juara Grup E.

Jepang dan Spanyol dipastikan lolos ke 16 besar seusai merampungkan perjuangan pada matchday terakhir Grup E, Jumat (2/12/2022) dini hari WIB.

Hasil matchday terakhir Grup E memastikan status Jepang sebagai juara grup.

Tim Samurai Biru menempati puncak klasemen Grup E berkat torehan enam poin dari tiga laga.

Lalu, Spanyol mengikuti di peringkat kedua denga koleksi empat poin.

Raihan poin Spanyol setara dengan Jerman yang berada di peringkat ketiga. Namun, mereka unggul selisih gol sehingga berhak menduduki peringkat kedua dan merebut status runner-up.

Adapun posisi dasar klasemen Grup E ditempati oleh Kosta Rika yang mengatongi tiga poin.

Selain Maroko vs Spanyol dan Jepang vs Kroasia, bagan 16 besar Piala Dunia 2022 telah menampilkan empat pertandingan lain hingga Jumat (2/12/2022) pagi WIB.

Artinya, terdapat dua laga 16 besar lainnya yang belum bisa dipastikan.

Kedua laga sisa di 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar akan dipastikan setelah rangkaian Grup G dan H rampung pada Sabtu (3/12/2022) dini hari WIB.

Simak update dan kabar terbaru soal Piala Dunia 2022 Qatar, dari jadwal, hasil, klasemen, hingga sisi lain dalam lipsus berikut ini: Gebyar Qatar.

  • 02.00 WIB - Argentina vs Australia
  • 22.00 WIB - Perancis vs Polandia

Senin (5/12/2022)

  • 02.00 WIB - Inggris vs Senegal
  • 22.00 WIB - Jepang vs Kroasia

Selasa (6/12/2022)

  • 02.00 WIB - Juara Grup G vs Runner-up Grup H
  • 22.00 WIB - Maroko vs Spanyol

Rabu (7/12/2022)

  • 02.00 WIB - Juara Grup H vs Runner-up Grup G

https://bola.kompas.com/read/2022/12/02/10200048/bagan-16-besar-piala-dunia-2022--maroko-vs-spanyol-jepang-vs-kroasia

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke