Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Piala Dunia 2022: Ketika Kuncung Sakti Ronaldo Buat Bocah Diskors

KOMPAS.com – Gaya rambut ikonik Ronaldo Nazario membuat seorang bocah laki-laki berusia 12 tahun diskors dari sekolah.

Ronaldo mempunyai gaya rambut ikonik saat mentas di Piala Dunia 2002. Kali pertama dia memperlihatkannya ke publik pada fase semifinal.

Gaya rambut itu nyatanya sangat sakti. Betapa tidak, Ronaldo mampu mengantarkan Brasil juara Piala Dunia 2002.

Saat bermain di semifinal, Ronaldo sukses menceploskan satu gol dalam kemenangan 1-0 Brasil atas Turkiye. Kemenangan itu membuat Brasil melangkah ke partai puncak.

Lalu, Ronaldo kembali menjadi satu-satunya pemain yang mencetak gol saat Brasil menumbangkan Jerman dengan skor 2-0 di final Piala Dunia 2002.

10 tahun sudah rambut kuncung Ronaldo menjadi memori unik di dunia sepak bola. Namun, hal itu nyatanya masih menginspirasi hingga ke Piala Dunia 2022.

Bukti itu didapat saat seorang bocah laki-laki memutuskan untuk memotong rambutnya mirip seperti Ronaldo.

Bocah bernama Alfie Ransom melakukan itu seusai Inggris berhasil memenangi pertandingan perdana melawan Iran dengan skor 6-2 dalam babak penyisihan grup Piala Dunia 2022.

Namun, Alfie Ransom malah mendapatkan masalah. Ia justru menerima skorsing dari sekolahnya.

Ibu Alfie Ransom, Emma Shaw, mengaku mendapatkan telfon dari sekolah yang memberi tahu bahwa anaknya diskors karena potongan rambutnya.

“Saat ini, sekolah soal menerima orang apa adanya dan mendorong untuk menjadi unik,” ucap Emma Shaw dikutip dari Marca.

“Bahkan, sejak saya masih kecil, selalu ada tren sesuai dengan apa yang dilakukan bintang pop atau selebritis. Lalu, kami akan tergila-gila,” katanya.

Emma Shaw merasa bingung dengan keputusan sekolah yang melarang Alfie untuk memiliki potongan mirip Ronaldo.

“Namun, penting baginya untuk bersekolah. Jika mereka tidak mengizinkan kembali sampai rambut itu dicukur, saya tidak tahu harus berbuat apa,” tuturnya.

“Teman-teman Alfie menyukai rambut itu. Dia suka sekolah dan ingin seperti biasa, tetapi tidak diizinkan sampai mencukur habis rambutnya. Itu konyol karena hal itu tidak akan mempengaruhi pelajaran sedikit pun,” ungkap dia.

https://bola.kompas.com/read/2022/11/26/05200008/piala-dunia-2022--ketika-kuncung-sakti-ronaldo-buat-bocah-diskors

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke