Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Oranje Indonesia Festival: Belanda Seri, Teleurstellend!

KOMPAS.com - Hasil imbang yang diraih timnas Belanda pada matchday kedua Grup A Piala Dunia 2022 kontra Ekuador menciptakan suasana antiklimaks dalam acara Oranje Indonesia Festival.

Secara penyelenggaran, Oranje Indonesia Festival menuai banyak pujian. Namun, hasil imbang untuk timnas Belanda tak sesuai dengan keinginan para suporter yang datang.

Laga Belanda vs Ekuador dalam lanjutan fase grup Piala Dunia 2022 Qatar berlangsung di Stadion Internasional Khalifa, Doha, pada Jumat (25/11/2022).

Berdasarkan informasi di laman resmi FIFA, laga Belanda vs Ekuador dimainkan di bawah langit malam yang cerah.

Sementara itu, di bawah langit Jakarta yang berawan, laga Belanda vs Ekuador dirayakan oleh para pendukung Virgil van Dijk dkk dalam acara Oranje Indonesia Festival.

Oranje Indonesia Festival digelar di Plaza Utara Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Jumat (25/10/2022) malam WIB.

Acara tersebut digelar oleh induk sepak bola Belanda KNVB dengan agenda utama nonton bareng atau nobar bersama pendukung De Oranje di Indonesia.

Para pendukung De Oranje tampak antusias menyambut laga Belanda vs Ekuador sejak tiba di Plaza Utara Gelora Bung Karno, Jakarta.

Namun, antusiasme para pendukung seperti menguap bersama suasana antiklimaks seusai Belanda ditahan imbang 1-1 oleh Ekuador.

Gol pembuka dari penyerang timnas Belanda Cody Gakpo pada menit keenam mampu dibalas oleh striker Ekuador Enner Valencia ketika laga memasuki menit ke-49.

Hasil imbang ini membuat timnnas Belanda belum bisa dipastikan lolos ke 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar.

Mereka masih harus melalui saat-saat menentukan ketika melawan tuan rumah Qatar pada laga terakhir fase grup, Selasa (29/11/2022).

Teleurstellend!

Seusai pertandingan, salah satu suporter asal Belanda tanpa ragu mengutarakan kekecewaannya terhadap hasil imbang yang diraih anak-anak asuh Louis van Gaal.

Suporter yang mengaku bernama Jacob itu mendiskripsikan timnas Belanda dengan satu kata, yakni "Teleurstellend".

Teleurstellend merupakan bahasa Belanda yang dalam bahasa Indonesia berarti mengecewakan.

"Teleurstellend, itu berarti mengecewakan," kata Jacob saat diwawancarai KOMPAS.com.

Jacob berharap timnas Belanda bisa bermain lebih baik dan meraih kemenangan saat bersua Qatar pada laga penentu menuju 16 besar Piala Dunia 2022.

"Sekarang, kami harus menjalani laga penentu melawan Qatar.  Saya sangat berharap Belanda tampil lebih baik dan mengalahkan Qatar sehingga kami lolos ke babak selanjutnya," ujar Jacob.

Oranje Indonesia Festival Luar Biasa

Penyelenggaraan Oranje Indonesia Festival mendapat pujian meski ada rasa kecewa yang muncul akibat kegagalan timnas Belanda meraih poin penuh.

Pemain timnas Indonesia Marc Klok yang datang ke acara dengan mengenakan kostum oranye khas Belanda juga merasa kecewa.

Namun, dia tetap mengapresiasi acara Oranje Indonesia Festival yang dihadiri oleh ribuan suporter timnas Belanda di Indonesia.

"Untuk acara hari ini luar biasa, untuk timnas Belanda sedikit kecewa," ucap Marc Klok.

"Saya senang sekali banyak orang dukung Belanda. Indonesia tidak ada di Piala Dunia... Belum, mungkin nanti," imbuhnya.

"Tetapi sekarang semua mendukung Belanda. Kami punya acara yang luar biasa, semua menikmati saat menonton. Saya sangat senang," tutur gelandang kelahiran Amsterdam tersebut.

Keseruan Oranje Indonesia Festival

Jumlah pendukung timnas Belanda yang hadir ke Plaza Utara Gelora Bung Karno, Jakarta, untuk ikut serta dalam keseruan Oranje Indonesia Festival dilaporkan mencapai 3.000 orang.

Di tengah-tengah itu hadir mantan bek timnas Belanda yang membawa skuad De Oranje meraih peringkat ketiga Piala Dunia 2014 Brasil, Ron Vlaar.

Keseruan Oranje Indonesia Festival tak hanya tercermin lewat jumlah pendukung timnas Belanda yang hadir.

Sebelum acara nonton bareng dimulai, terdapat penampilan musisi Jason Ranti, Danilla Riyadi, dan DJ Tiara Eve.

Sejumlah pendukung dengan penampilan "nyentrik" pun semakin menghadirkan keseruan di tengah pergelaran Oranje Indonesia Festival.

Seperti pendukung timnas Belanda bernama Arben yang dipandang "nyentrik" berkat pakaian serba oranye dan topi Suku Apache di kepalanya.

"Kalau ini topi Suku Apache, tapi saya modifikasi bulunya oranye semua," ucap Arben.

"Kita jadi suporter tuh harus nyentrik, karena kita cinta sama tim Netherlands, makanya harus all out," kata Arben yang kemudian terpilih menjadi penonton dengan kostum terbaik.

Selain itu, ada figur publik yang setia mendukung timnas Belanda, Mario Lawalata.

Dia optimistis timnas Belanda akan melangkah hingga semifinal Piala Dunia 2022 Qatar.

"Paling tidak, yang paling yakin tuh semifinal sih masuk. Kalau sudah lolos (semifinal), juara, amin," ujar Mario Lawalata yang saat diwawancarai menunjukkan tato logo singa KNVB di kakinya.

https://bola.kompas.com/read/2022/11/26/03500878/oranje-indonesia-festival-belanda-seri-teleurstellend

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke