Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Uruguay Vs Korea Selatan: Nunez-Suarez Ompong, Laga Tuntas 0-0

KOMPAS.com – Pertandingan Uruguay vs Korea Selatan berakhir seri 0-0 dalam matchday perdana babak penyisihan Grup H Piala Dunia 2022.

Pertandingan Uruguay vs Korea Selatan sudah rampung bergulir di Education City Stadium, Al Rayyan, pada Kamis (24/11/2022) malam WIB.

Darwin Nunez dan Luis Suarez tak mampu menunjukkan tajinya dalam pertandingan melawan Korea Selatan. Keduanya bak singa ompong karena tak mampu mencetak gol atau assist.

Situasi tak jauh berbeda juga dialami oleh Son Heung-min yang tampil dengan mengenakan topeng. Ia tak terlalu menjadi ancaman besar untuk gawang Uruguay.

Tak ayal, pertandingan Uruguay vs Korea Selatan pun berakhir tanpa pemenang alias imbang 0-0.

Jalannya pertandingan Uruguay vs Korea Selatan

Korea Selatan mengandalkan penguasaan bola. Skuad berjuluk Ksatria Taeguk tak segan untuk memainkan bola di area pertahanan lawan.

Di lain sisi, Uruguay tampak kewalahan dalam menahan pola serangan yang ditampilkan oleh Korea Selatan pada 10 menit jalannya pertandingan.

Korea Selatan menebar ancaman. Ksatria Taeguk mendapatkan satu kesempatan emas untuk mencetak gol melalui Hwang Ui-Jo pada menit ke-34.

Bermula dari umpan tarik dari rekan setimnya, Hwang Ui-Jo melepaskan tendangan keras, tetapi belum tepat sasaran.

Pada menit ke-43, Diego Godin menerima umpan dari sepak pojok. Ia pun menanduk bola dengan keras, tetapi masih membentur tiang.

Uruguay dan Korea Selatan terus mencoba untuk memecah kebuntuan. Namun, tak berhasil, sehingga pertandingan babak pertama berkhir imbang 0-0.

Berlanjut ke babak kedua, pertandingan Uruguay vs Korea Selatan berjalan alot. Serangan kedua kesebalasan masih kerap terhenti di separuh lapangan.

Son Heung-min tersungkur di lapangan hingga sepatunya terlepas setelah tumit kakinya diinjak bek Uruguay, Martin Caceres, pada menit ke-55.

Meski begitu, Son Heung-min dapat bangkit. Ia kembali melanjutkan pertandingan selepas menerima perawatan dari tim medis.

Sementara itu, Uruguay berusaha untuk menambah daya gedor. Mereka mengganti Luis Suarez dengan Edinson Cavani pada menit ke-64.

Darwin Nunez mencoba meluncurkan bola dari batas garis penalti Korea Selatan. Sayang bagi Uruguay, sepakan Nunez masih tak tepat sasaran.

Lalu, Valverde melepaskan sebuah tendangan keras dari jarak cukup jauh, tetapi mengenai tiang gawang pada menit akhir pertandingan.

Gol yang diharapkan tak kunjung tercipta, sehingga pertandingan Uruguay vs Korea Selatan berakhir tanpa pemenang alias imbang 0-0.

URUGUAY vs KOREA SELATAN 0-0

Susunan pemain Uruguay vs Korea Selatan

Uruguay: 23-Sergio Rochet; 2-Jose Maria Gimenez, 3-Diego Godin, 16-Mathias Olivera (17-Matias Vina 79’), 22-Martin Caceres; 5-Matias Vecino (7-De La Cruz 78’), 6-Rodrigo Bentacur, 15-Federico Valverde, 8-Facundo Pellistri (13-Guillermo Varela 88’), 9-Luis Suarez (Edinson Cavani 64’), 11-Darwin Nunez.

Pelatih: Diego Alonso.

Korea Selatan: 1-Kim Seung-Gyu; 3-Kim Jin-Su, 19-Kim Young-Gwon, 4-Kim Min-Jae, 15-M.H. Kim; 5-Jung Woo-Yong, 6-Hwang In-Beom; 7-Son Heung-Min, 10-Lee Jae-Sung (13-Lee Jae-sung 10’), 17-Na Sang-ho (18-Lee Kang-in 75’); 16-Hwang Ui-jo (9-Cho Gue-sung 74’).

Pelatih: Paulo Bento.

https://bola.kompas.com/read/2022/11/24/21563178/hasil-uruguay-vs-korea-selatan-nunez-suarez-ompong-laga-tuntas-0-0

Terkini Lainnya

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke