Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Piala Dunia 2022: Saat Ronaldo Mengaku Tahan Peluru…

KOMPAS.com – Penyerang Portugal, Cristiano Ronaldo, mengaku tahan peluru jelang tampil di laga Piala Dunia 2022 melawan Ghana.

Ronaldo tengah mempersiapkan diri untuk bermain melawan Ghana dalam matchday perdana babak penyisihan grup Piala Dunia 2022 Qatar.

Pertandingan Portugal vs Ghana bakal berlangsung di Stadion 974 Rass Abou Aboud pada Kamis (24/11/2022) malam WIB.

Persiapan Portugal sedikit terganggu. Sebab, bintang mereka, Ronaldo, sedang menjadi sorotan negatif dunia sepak bola.

Sorotan kepada Ronaldo muncul karena bintang Manchester United itu melakukan wawancara kontroversial dengan jurnalis Inggris, Piers Morgan.

Kala itu, Ronaldo menyinggung banyak pihak, termasuk pelatih Man United, Erik ten Hag, dalam interviu dengan Piers Morgan.

Ronaldo menyindir Erik ten Hag. Ia mengatakan bahwa pelatih asal Belanda itu tidak menghargai kehadirannya di Man United.

Tidak sampai di situ, Ronaldo bahkan sempat mengungkapkan bahwa Man United sudah melakukan pengkhianatan kepada dirinya.

Oleh sebab itu, pemain timnas Portugal kerap dimintai pendapatnya mengenai wawancara Ronaldo dengan Piers Morgan.

Ronaldo rupanya terlihat tidak nyaman dengan situasi itu. Ia pun meminta kepada media untuk menghentikan pertanyaan soal dirinya kepada pemain Portugal.

“Jika Anda bertanya soal saya kepada pemain lain Portugal, saya akan marah. Jika Anda ingin bertanya kepadanya soal Piala Dunia dan Portugal, saya senang Anda melakukannya,” kata Ronaldo soal permintaanya kepada media, dikutip dari Sky Sport.

“Saya kebal peluru dan bertameng besi,” ucap Ronaldo yang mengaku sudah biasa dirongrong kritik.

Ronaldo juga menegaskan bahwa wawancara dengan Piers Morgan bisa sedikit mengguncang pemain, tetapi tidak dengan skuad Portugal.

“Saya tahu bahwa wawancara itu dan episode lainnya dengan pemain lain terkadang terjadi,” ucap dia mengutip dari pemberitaan Beinsports.

“Kondisi itu terkadang mengguncang pemain, tetapi tidak akan terjadi dengan tim,” ujar pemain berjuluk CR7 itu.

“Semua pemain ingin bermain di kompetisi ini, sesuatu yang saya suka adalah adanya ambisi tinggi di dalam tim,” ucapnya.

Simak update dan kabar terbaru soal Piala Dunia 2022 Qatar dari jadwal, hasil, klasemen, hingga sisi lain dalam lipsus berikut ini: Gebyar Qatar.

https://bola.kompas.com/read/2022/11/22/09000028/piala-dunia-2022--saat-ronaldo-mengaku-tahan-peluru-

Terkini Lainnya

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke