Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Piala Dunia 2022: Menanti "Tarian" Terakhir Messi

KOMPAS.com – Juru racik Argentina, Lionel Scaloni, menuturkan bahwa Lionel Messi sangat siap untuk mentas di Piala Dunia 2022.

Lionel Messi akan menjadikan Piala Dunia 2022 di Qatar sebagai tempat terakhirnya untuk menunjukkan “tarian” dalam ajang akbar sepak bola empat tahunan itu.

Bukan menjadi rahasia lagi jika Lionel Messi kerap kali memperlihatkan keahliannya menggocek lawan yang menyerupai seorang penari.

Namun, apakah La Pulga tetap bisa melakukan itu saat berada di bawah tekanan untuk mempersembahkan trofi Piala Dunia bagi timnas Argentina yang bisa menjadi kesempatan terakhirnya bersama Biancoleste?

Kendati demikian, Lionel Scaloni mengungkapkan bahwa tak ada perbedaan dalam diri Messi menjelang bergulirnya Piala Dunia 2022.

“Saya melihatnya seperti biasa. Dia sangat ingin menikmati Piala Dunia,” ucap Lionel Scaloni dikutip dari Reuters pada Rabu (16/11/2022).

Pelatih berusia 44 tahun itu menjelaskan bahwa Lionel Messi sangat siap buat menghadapi perhelatan Piala Dunia 2022.

“Dia tahu cara bermain dengan memakai jersey Argentina,” kata pelatih yang mengantarkan timnas Argentina menjadi juara Copa America pada 2021.

“Messi menikmati kebersamaan dengan rekan setimnya, sesi latihan, masa tinggal, dan seluruh prosesnya,” tambah dia.

Di lain sisi, Lionel Messi mempunyai permintaan khusus. Ia menuturkan bahwa timnas Argentina tidak bola meremehkan lawan di World Cup 2022.

“Semua tim nasional sulit dikalahkan, tak peduli negara mana pun,” ujar Messi dikutip dari Diario AS.

Messi mengutarakan pandangannya soal timnas Argentina. Eks pemain Barcelona itu mengatakan bahwa La Albiceleste sedang berada dalam momentum bagus.

Momentum yang dimaksud adalah timnas Argentina datang ke Piala Dunia 2022 dengan status sebagai juara Copa America 2021 dan Finalissima 2022.

“Saya pikir kami memiliki momentum bagus sebelum datang ke sana, tetapi kami tak perlu terjebak dalam semua itu dan berpikir kami adalah favorit,” ucap pemain peraih gelar trofi Ballon d’Or terbanyak.

Messi dan timnas Argentina tengah mempersiapkan diri untuk tampil di Piala Dunia 2022 yang mulai bergulir pada 20 November.

Argentina bakal memulai perjuangannya di Piala Dunia 2022 melawan Arab Saudi di Stadion Lusail pada Selasa (22/11/2022).

https://bola.kompas.com/read/2022/11/16/15302988/piala-dunia-2022-menanti-tarian-terakhir-messi

Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Sprint Race MotoGP Italia 2023, Start Pukul 20.00 WIB

Link Live Streaming Sprint Race MotoGP Italia 2023, Start Pukul 20.00 WIB

Motogp
Empat Hari Setelah Dipecat AC Milan, Maldini Bertemu Stefano Pioli

Empat Hari Setelah Dipecat AC Milan, Maldini Bertemu Stefano Pioli

Liga Italia
Saran Liliyana Natsir untuk Indonesia Open 2023: Ajak Legenda Ramaikan Final

Saran Liliyana Natsir untuk Indonesia Open 2023: Ajak Legenda Ramaikan Final

Badminton
Messi Tiba di Beijing Pakai Jet Pribadi Jelang Argentina Vs Australia

Messi Tiba di Beijing Pakai Jet Pribadi Jelang Argentina Vs Australia

Internasional
Liliyana Natsir Usai Operasi ACL: Pakai Kursi Roda, Baru Pulih 9 Bulan

Liliyana Natsir Usai Operasi ACL: Pakai Kursi Roda, Baru Pulih 9 Bulan

Badminton
Link Live Streaming Semifinal Singapore Open 2023, Ginting Vs Kunlavut

Link Live Streaming Semifinal Singapore Open 2023, Ginting Vs Kunlavut

Badminton
Link Live Streaming PSM Vs Bali United, Kickoff 18.30 WIB

Link Live Streaming PSM Vs Bali United, Kickoff 18.30 WIB

Liga Indonesia
Hasil Kualifikasi MotoGP Italia 2023: Bagnaia Pole, Marquez Bersaudara Front Row

Hasil Kualifikasi MotoGP Italia 2023: Bagnaia Pole, Marquez Bersaudara Front Row

Motogp
Man City Vs Inter: Kecemasan Guardiola, Protokol Brentford Bisa Picu Bencana

Man City Vs Inter: Kecemasan Guardiola, Protokol Brentford Bisa Picu Bencana

Liga Champions
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Final Liga Champions Man City Vs Inter

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Final Liga Champions Man City Vs Inter

Liga Champions
PSM Vs Bali United: Irfan Jaya Absen, Juku Eja Antisipasi Kejutan Teco

PSM Vs Bali United: Irfan Jaya Absen, Juku Eja Antisipasi Kejutan Teco

Liga Indonesia
Man City Vs Inter: De Bruyne Samakan Nerazzurri dengan Tim Papan Bawah Premier League

Man City Vs Inter: De Bruyne Samakan Nerazzurri dengan Tim Papan Bawah Premier League

Liga Champions
Man City Vs Inter, Inzaghi Siapkan Strategi Matikan Haaland

Man City Vs Inter, Inzaghi Siapkan Strategi Matikan Haaland

Liga Champions
DPR Setujui Pagu Indikatif Kemenpora, Dito Ariotedjo Sampaikan Terima Kasih

DPR Setujui Pagu Indikatif Kemenpora, Dito Ariotedjo Sampaikan Terima Kasih

Sports
PSM Vs Bali United, Bernardo Tavares Minta Dukungan, Wasit Masuk Sorotan

PSM Vs Bali United, Bernardo Tavares Minta Dukungan, Wasit Masuk Sorotan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke