Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Tottenham Vs Liverpool: Salah Borong Gol, The Reds Menang 2-1

KOMPAS.com - Liverpool meraih kemenangan saat menyambangi markas Tottenham Hotspur pada lanjutan Premier League atau Liga Inggris 2022-2023. 

Laga Tottenham vs Liverpool pada pekan ke-15 Liga Inggris 2022-2023 berlangsung di Stadion Tottenham Hotspur, Minggu (6/11/2022) malam WIB. 

Pertandingan Tottenham vs Liverpool berakhir dengan skor 1-2. The Reds, julukan Liverpool, menang berkat dua gol yang dicetak oleh Mohamed Salah pada menit ke-11 dan 40. 

Adapun satu gol balasan Tottenham dibukukan oleh Harry Kane pada menit ke-70. 

Jalannya pertandingan 

Liverpool menciptakan peluang pertama pada menit ketiga melalui tembakan Darwin Nunez di sisi kiri kotak penalti Tottenham.

Namun, Nunez belum berhasil membawa Liverpool membuka keunggulan setelah tendangannya diblok kiper Tottenham, Hugo Lloris. 

Nunez kembali mengancam pertahanan Tottenham pada menit ketujuh. Diawali umpan silang Trent Alexander-Arnold, Nunez melewati Emerson Royal, tapi tembakannya melebar. 

Setelah dua upaya Nunez gagal, Liverpool akhirnya berhasil mencetak gol dan memimpin 1-0 atas Tottenham pada menit ke-11 melalui aksi Mohamed Salah. 

Gol pembuka Liverpool bermula dari Nunez yang menerima umpan silang di dalam korak penalti. Tak punya ruang untuk melepaskan tendangan, Nunez mengoper bola ke Salah. 

Tak menyia-nyiakan peluang emas, Salah langsung menendang si kulit bulat ke pojok kanan gawang yang tak mampu dihalau Lloris. 

Tottenham nyaris menyamakan kedudukan pada menit ke-15. Harry Kane memberikan bola yang disambut tandukan Ivan Perisic.

Bola mengenai kiper Liverpool, Alisson Becker, sebelum memantul dan membentur tiang. Setelah itu, Alisson kembali menyelamatkan gawangnya dari tendangan Pierre-Emile Hojbjerg. 

Lima menit menjelang babak pertama tuntas, Salah kembali menjebol gawang Tottenham dan membawa Liverpool unggul 2-0. 

Gol tersebut bermula dari kesalahan Eric Dier. Tandukannya mengarah ke Salah yang langsung menggiring si kulit bulat ke kotak penalti dan mencetak gol ke gawang Tottenham. 

Gol itu sekaligus memastikan Liverpool unggul 2-0 atas Tottenham pada babak pertama.

Tottenham memiliki tiga peluang beruntun pada awal-awal babak kedua. Pertama adalah tandukan Eric Dier pada menit ke-49 yang berhasil digagalkan Alisson. 

Kesempatan kedua didapat Ivan Perisic satu menit setelahnya. Tetapi tendangan Perisic itu hanya menerpa mistar gawang. Pada menit ke-51, giliran Ryan Sessegnon yang memiliki peluang. 

Akan tetapi, tendangan Sessegnon belum menemui sasaran dan hanya bergulir melewati gawang Liverpool. 

Dejan Kulusevski yang baru dimainkan pada menit ke-68 menggantikan Ryan Sessegnon memberikan dampak instan untuk Tottenham. 

Dua menit setelah masuk lapangan, Kulusevski memberikan assist kepada Harry Kane yang berbuah gol untuk Tottenham. 

Tottenham gagal membuat gol lagi hingga laga usai dan mesti rela menerima kekalahan 1-2 dari Liverpool.

Susunan pemain Tottenham vs Liverpool 

Tottenham Hotspur (3-5-1-1): 1-Lloris (GK); 15-Eric Dier, 34-Lenglet, 33-Davies; 12-Royal (2-Doherty 68'), 30-Bentancur, 38-Bissouma (27-Moura 88'), 5-Hojbjerg, 19-Sessegnon (21-Kulusevski 68'); 14-Perisic; 10-Kane. 

Pelatih: Antonio Conte. 

Liverpool (4-1-2-1-2): 1-Alisson (GK); 66-Alexander-Arnold, 5-Konate, 4-Van Dijk, 26-Robertson; 3-Fabinho; 19-Elliott (14-Henderson 74'), 6-Thiago; 9-Firmino (17-Jones 74'); 11-Salah (15-Oxlade-Chamberlain 90+2'), 27-Nunez (2-Gomez 87'). 

Pelatih: Juergen Klopp. 

https://bola.kompas.com/read/2022/11/07/01221568/hasil-tottenham-vs-liverpool-salah-borong-gol-the-reds-menang-2-1

Terkini Lainnya

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke